Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Unbeaten Xabi Alonso Berlanjut, Leverkusen Cukur Muenchen 3-0, 2 Laga Lagi Pecah Rekor Hebat

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Minggu, 11 Februari 2024 | 05:30 WIB
Bayer Leverkusen sukses membantai Bayern Muenchen 3-0 dalam lanjutan Bundesliga 2023-2024, Sabtu (10/2/2024) atau Minggu dini hari WIB.
TWITTER.COM/JACOBSBEN
Bayer Leverkusen sukses membantai Bayern Muenchen 3-0 dalam lanjutan Bundesliga 2023-2024, Sabtu (10/2/2024) atau Minggu dini hari WIB.

BOLASPORT.COM - Status unbeaten Xabi Alonso terus berlanjut dengan kesuksesan Bayer Leverkusen mencukur Bayern Muenchen 3-0. Die Werkself bakal memecahkan rekor hebat jika tidak kalah dalam dua pertandingan lagi.

Bayer Leverkusen melakoni laga akbar pada spieltag ke-21 Bundesliga 2023-2024.

Laga melawan Bayern Muenchen menjadi pertandingan yang harus dihadapi oleh Bayer Leverkusen pada pekan ini.

Duel kontra Bayern Muenchen disebut-sebut juga bakal menjadi penentu tim yang meraih trofi liga domestik musim ini.

Adapun pertandingan antara Leverkusen dan Muenchen digelar di Stadion BayArena, Sabtu (10/2/2024) atau Minggu dini hari WIB.

Sebelum laga dimulai, Leverkusen untuk sementara memimpin klasemen dengan 52 poin, unggul 3 angka dari Muenchen.

Margin poin tersebut pada akhirnya semakin melebar menjadi 5 poin setelah skuad arahan Xabi Alonso membantai Die Roten 3-0.

Baca Juga: Hasil dan Klasemen Liga Inggris - Liverpool Menolak Lengser, Man City Masih Simpan 1 Senjata

Tampil di depan publiknya sendiri, Leverkusen sudah unggul pada menit ke-18.

Josip Stanisic, pemain pinjaman dari Muenchen, berhasil menjebol gawang tim induknya untuk membawa Leverkusen unggul 1-0.

Gol tersebut menjadi satu-satunya gol yang dihasilkan pada interval pertama.

Di babak kedua, Leverkusen berhasil menambah keunggulan menjadi 2-0 berkat Alex Grimaldo.

Bek kiri asal Spanyol tersebut mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-50.

Adapun pesta gol tuan rumah atas Muenchen ditutup oleh gol dari Jeremie Frimpong pada menit ke-90+5.

Laga pun berkesudahan 3-0 bagi kemenangan Leverkusen.

Baca Juga: Hasil Liga Spanyol - Gagal Penalti Tak Masalah, Real Madrid Babat Habis Girona

Tiga angka yang diraih dari rumah sendiri tersebut semakin mengokohkan posisi Leverkusen di klasemen sementara Bundesliga.

Di samping itu, Leverkusen juga memperpanjang rekor tak terkalahkan mereka di semua ajang kompetitif.

Dinukil BolaSport.com dari Squawka, Bayer Leverkusen kini tidak terkalahkan dalam 31 pertandingan mereka di semua kompetisi musim ini.

Magi dari Xabi Alonso mampu membuat Leverkusen bertransformasi menjadi kekuatan hebat di Eropa saat ini.

Itu dibuktikan dengan 27 kemenangan, 4 hasil imbang, dan tanpa sekalipun ada noda kekalahan yang dialami Granit Xhaka dkk.

Rekor tersebut bisa semakin panjang dan bahkan menyentuh status fenomenal jika tidak menelan kekalahan pada 2 laga berikutnya.

JikaLeverkusen terhindar dari kekalahan dalam dua pertandingan berikutnya, mereka akan memecahkan rekor sepak bola Jerman.

Baca Juga: PSG Menolak Pasrah, Kontrak Firaun Disiapkan untuk Pertahankan Kylian Mbappe

Rekor tak terkalahkan terlama di semua kompetisi untuk sepak bola Jerman sampai saat ini masih dipegang oleh Bayern Muenchen.

Untuk gelaran di Bundesliga sendiri, Leverkusen begitu impresif dari 21 laga.

Mereka sama sekali tak tersentuh kekalahan dan berhasil meraih 17 kemenangan dengan 4 hasil imbang.

Tidak hanya itu saja, kekuatan ofensif dan defensif Leverkusen juga terbilang mumpuni.

Sampai saat ini mereka sudah menghasilkan 55 gol dan baru kebobolan 14 gol dari 21 pertandingan.


Editor : Bonifasius Anggit Putra Pratama
Sumber : Squawka, bundesliga.com/en

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X