Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

ONE Championship Jalin Kerja Sama Eksklusif Jangka Panjang dengan Moji dan Vidio

By BolaSport - Sabtu, 24 Februari 2024 | 08:45 WIB
ONE Championship meneken kontrak penyiaran eksklusif dengan Moji dan Vidio.
ONE CHAMPIONSHIP
ONE Championship meneken kontrak penyiaran eksklusif dengan Moji dan Vidio.

BOLASPORT.COM - ONE Championship, organisasi seni bela diri terbesar di dunia, resmi menjalin kerja sama penyiaran dengan Moji dan Vidio untuk menayangkan aksi olahraga tarung di Indonesia.

Kerja sama ini telah dimulai sejak ONE Fight Night 18: Gasanov vs Oh yang tayang dari Lumpinee Boxing Stadium, Bangkok, pada 13 Januari lalu.

Kemitraan ini mencakup penayangan ajang bulanan ONE Fight Night dan ajang mingguan ONE Friday Fights.

Kabar kerja sama itu disambut baik oleh Jignesh Chedda selaku Senior Director of Global Media Rights dari ONE Championship.

Kerja sama ini diharapkan bisa memanjakan para penggemar seni bela diri lewat aksi terbaik di layar kaca Indonesia.

"Dengan bangga saya mengumumkan bahwa ONE Championship telah bermitra dengan Moji dan Vidio untuk menampilkan jajaran aksi blockbuster seni bela diri secara langsung bagi para fans di Indonesia," buka Chedda.

"ONE Fight Night dan ONE Friday Fights menjadi wadah bagi para praktisi seni bela diri terbaik sekaligus juara dunia untuk menampilkan talenta mereka di panggung global," lanjutnya.

Lebih jauh, Chedda melihat potensi Indonesia sebagai pasar yang terus sebagai berkembang dalam olahraga, khususnya seni bela diri.

Terlebih, ONE Championship juga menjadi rumah bagi sejumlah atlet MMA top Indonesia seperti Eko Roni Saputra, Adrian Mattheis, dan Linda Darrow.

"Indonesia merupakan salah satu pasar utama bagi ONE Championship."

"Lewat kerja sama ini, kami berharap terus bisa memanjakan para fans dari Indonesia dengan siaran langsung aksi seni bela diri terbaik," imbuh Chedda.

Kerja sama ini juga disambut hangat oleh pihak Moji dan Vidio.

Banardi Rachmad, Programming Deputy Director dari Moji, optimistis jika kerja sama ini akan memperluas cakupan siaran televisi dengan merambah penikmat olahraga seni bela diri dari Indonesia.

"Melalui kerja sama dengan ONE Championship, Moji ingin merangkul penonton yang lebih luas lagi dari para penggemar olahraga, terutama fans seni bela diri di Indonesia."

"Para penggemar dapat mengharapkan akhir minggu yang sarat dengan adrenalin saat ONE Friday Fights dan ONE Fight Night menyajikan para petarung profesional terbaik,” ungkapnya.

Selain lewat Moji, para pencinta seni bela diri di Tanah Air dapat menyaksikan ajang ONE Championship baik secara langsung maupun Video-on-Demand (VOD) di Vidio.


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : ONE Championship

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X