Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Vietnam Dihantam 3 Kesulitan Jelang Lawan Timnas Indonesia, Momok Garuda Diharapkan Bisa Cetak Gol

By Metta Rahma Melati - Minggu, 25 Februari 2024 | 10:00 WIB
Bek timnas Indonesia, Sandy Walsh, saat coba melewati pemain Vietnam pada babak penyisihan Grup D Piala Asia 2023, Jumat (19/1/2024).
PSSI
Bek timnas Indonesia, Sandy Walsh, saat coba melewati pemain Vietnam pada babak penyisihan Grup D Piala Asia 2023, Jumat (19/1/2024).

BOLASPORT.COM - Media Vietnam, Dan Tri membuat analisis soal timnas Vietnam yang mengalami sejumlah kesulitan menjelang melawan timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Vietnam akan melawan timnas Indonesia dua kali.

Laga pertama, Vietnam bertandang ke markas timnas Indonesia di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, 21 Maret 2024.

Setelah itu, Vietnam menjamu timnas Indonesia di My Dinh National Stadium, 26 Maret 2024.

Kesulitan pertama yang dihadapi pelatih timnas Vietnam Philippe Troussier adalah cederanya Nguyen Tuan Anh.

Pemain Hoang Anh Gia Lai FC itu adalah gelandang kunci Vietnam.

Menurut laporan dari Dan Tri, Nguyen Tuan Anh mengalami cedera lutut dan kemungkinan akan beristirahat hingga berakhirnya leg pertama Liga Vietnam 2023-2024.

Leg pertama itu akan berakhir pada 9 Maret 2024.

Baca Juga: Elkan Baggott Tampil Penuh untuk Bristol Rovers dan Bantu Menang Comeback Atas Carlisle

Jika nantinya Tuan Anh pulih dari cedera setelah tanggal tersebut, peformanya belum dijamin akan baik.

Sementara itu, gelandang lainnya Hoan Duc tidak dalam kondisi baik, sehingga rencana utama dan cadangan untuk permainan Vietnam mengalami masalah.

Kesulitan kedua adalah Philippe Troussier harus berkejaran dengan waktu, berharap gelandang Que Ngoc Hai dan striker Nguyen Tien Linh segera memulihkan kekuatan fisiknya.

Kedua pemain itu baru kembali berlatih dengan klub Binh Dung setelah Tahun Baru Imlek, kebugaran menjadi sorotan bagi mereka.

Tien Linh sebelumnya absen dari skuad Vietnam di Piala Asia 2023 karena cedera.

Begitu pula dengan Que Ngoc Hai.

Tien Linh sendiri adalah momok bagi timnas Indonesia.

Baca Juga: Jay Idzes Tampil Penuh, Bantu Venezia Menang Tipis dan Naik ke Posisi Dua Serie B

Ia sudah membobol gawang timnas Indonesia empat kali.

"Tim Vietnam kekurangan striker yang bagus, sehingga peran Tien Linh sangat penting. Belum lagi Tien Linh cukup familiar dengan gawang Indonesia. Oleh karena itu, kehadiran pemain tersebut pada pertandingan melawan Indonesia pada bulan Maret mendatang akan membantu tim Vietnam menyelesaikan masalah mencetak gol," tulis Dan Tri.

Kesulitan ketiga bagi Vietnam adalah, kasus indisipliner pemain muda mereka Nguyen Dinh Bac saat bersama klubnya Quang Nam FC.

Belum diketahui secara pasti kapan Nguyen Dinh Bac akan kembali bermain.

Jika ia tidak bisa bermain di Liga Vietnam, itu akan mempengaruhi peformanya.

Pemain sayap 19 tahun itu sebelumnya masuk dalam skuad Piala Asia 2023.

Ia bermain dua laga bersama Vietnam dan mencetak satu gol ke gawang Jepang.


Editor : Metta Rahma Melati
Sumber : dantri.com.vn

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X