Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

2 Pemain Timnas Indonesia yang Ditepikan Shin Tae-yong Gacor Cetak Gol di Liga 1

By Metta Rahma Melati - Selasa, 27 Februari 2024 | 16:15 WIB
Bek asing Persikabo 1973, Lucas Gama Moreira alias Lucao (tengah), sedang menghalau bola yang mengarah kepada striker Arema FC bernama Dedik Setiawan (kanan) dalam laga pekan ke-31 Liga 1 2022 di Stadion PTIK, Blok M, Jakarta, Minggu (19/3/2023).
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Bek asing Persikabo 1973, Lucas Gama Moreira alias Lucao (tengah), sedang menghalau bola yang mengarah kepada striker Arema FC bernama Dedik Setiawan (kanan) dalam laga pekan ke-31 Liga 1 2022 di Stadion PTIK, Blok M, Jakarta, Minggu (19/3/2023).

BOLASPORT.COM - Dua pemain timnas Indonesia yang ditepikan Shin Tae-yong tengah gacor dalam mencetak gol pada Liga 1 pekan ke-26 ini.

Kedua pemain itu mencetak gol dan membantu tim masing-masing meraih kemenangan.

Pertama, ialah Dedik Setiawan.

Dedik Setiawan membantu klubnya Arema FC menang atas Persija dengan skor 3-2 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Senin (26/2/2024).

Pemain yang berposisi sebagai striker itu mencetak dua gol.

Satu golnya dicetak melalui sepakan penalti.

Sejauh Liga 1 musim ini berjalan, Dedik sudah mencetak delapan gol dan mengemas tiga assist.

Dedik Setiawan adalah pemain yang sudah memiliki 15 caps untuk timnas Indonesia.

Akan tetapi saat membela timnas Indonesia, ia belum mencetak gol.

Baca Juga: Dimas Drajad Unjuk Gigi, Stefano Lilipaly Pamer Konsistensi Jelang Duel Timnas Indonesia vs Vietnam

Dedik baru membuat satu assist.

Pemain kelahiran Malang itu sempat mendapat kepercayaan Shin Tae-yong untuk membela timnas Indonesia.

Pertama kali ia bermain untuk timnas Indonesia di bawah kepelatihan Shin Tae-yong saat leg kedua melawan Taiwan di Kualifikasi Piala Dunia 2023 pada 2021.

Terakhir kali pemain 29 tahun itu memperkuat timnas Indonesia ialah saat laga persahabatan melawan Timor Leste pada Januari 2022.

Pemain kedua, ialah Stefano Lilipaly.

Stefano Lilipaly mencetak satu gol dalam kemenangan Borneo FC atas Bhayangkara FC dengan skor 4-0 di Stadion Batakan, Senin (26/2/2024).

Ia di Liga 1 musim ini sudah mencetak 11 gol dengan mengemas 16 assist untuk Borneo FC.

Baca Juga: Keran Gol dan Assist Stefano Lilipaly Terus Ngalir, Shin Tae-yong Masa Gak Tertarik?

Stefano Lilipaly di timnas Indonesia telah memiliki 29 caps, dua gol, dan enam assist.

Pertama kali Stefano Lilipaly bermain di timnas Indonesia pada era Shin Tae-yong saat melawan Bangladesh di laga persahabatan, 1 Juni 2022.

Tercatat enam kali Stefano Lalipaly bermain di lapangan membela panji Garuda di era Shin Tae-yong.

Terakhir kali ia bermain untuk timnas saat melawan Turkmenistan pada laga persahabatan pada September 2023.


Editor : Metta Rahma Melati
Sumber : Transfermarkt.co.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
37
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
37
57
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X