Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Hasil Liga 1 - PSM Dipermalukan 10 Pemain Persis, Kiper Timnas Indonesia Kantongi Kartu Merah

By Arif Setiawan - Senin, 4 Maret 2024 | 20:54 WIB
Suasana pertandingan Persis Vs PSM pada laga pekan ke-27 Liga 1 2023-2024 di Stadion Manahan, Surakarta, Senin (4/3/2024).
BOLASPORT.COM-ARIF SETIAWAN
Suasana pertandingan Persis Vs PSM pada laga pekan ke-27 Liga 1 2023-2024 di Stadion Manahan, Surakarta, Senin (4/3/2024).

BOLASPORT.COM - Persis berhasil mengalahkan PSM dengan skor 1-0 pada laga pekan ke-27 Liga 1 2023-2024 di Stadion Manahan, Surakarta, Senin (4/3/2024).

Pada kesempatan ini, Persis mendapatkan peluang pertama ketika laga berjalan tiga menit melalui tendangan bebas Messidoro.

Namun bola hasil sepakan Messidoro masih bisa dipotong oleh pemain PSM.

Sebuah tusukan dilakukan Sidibe pada menit ke-10.

Hanya saja umpan manis pemain bernomor unggung 25 itu belum bisa dikonversi menjadi gol oleh Taufiq.

Bola hasil sepakan Taufiq masih bisa diredam oleh pemain belakang PSM.

Malapetaka diperoleh Persis pada menit ke-21.

Kiper Persis, M Riyandi harus keluar lapangan usai diganjar kartu merah langsung.

Pemain yang juga bestatus sebagai kiper timnas Indonesia itu mendapatkan kartu merah usai melanggar Adilson di luar kotak penalti.

Baca Juga: Tinju Dunia - Musuh Terakhir Mike Tyson Bongkar Kelemahan Canelo Alvarez, Berkah untuk Calon Lawan?

Milomir Seslija lalu memutuskan untuk menarik Arkan Kaka dan memasukkan Gianluca Pandeynuwu.

Penyelamatan gemilang dilakukan kiper PSM, M Ardiansyah pada menit ke-37.

Ardiansyah sanggup menepis bola hasil tendangan Sidibe.

Sidibe berhasil membobol gawang PSM pada menit ke-41.

Hanya saja gol tersebut harus dianulir karena Sidibe dalam posisi offside sebelum mencetak gol.

Belum ada gol, skor 0-0 menutup babak pertama.

Blunder fatal dilakukan Ardiansyah pada menit 54.

Baca Juga: Liga Voli Korea - Lupakan Amarah Pelatih, Spiker Timnas Korsel Berpotensi Hancurkan Megawati Dkk

Pemain bernomor pungggung 1 itu gagal menangkap bola dengan sempurna.

Bola liar yang ada langsung disambar Moussa Sidibe dan terciptalah gol.

Aksi Moussa Sidibe dalam pertandingan Persis Vs PSM pada laga pekan ke-27 Liga 1 2023-2024 di Stadion Manahan, Surakarta, Senin (4/3/2024).
PERSIS SOLO
Aksi Moussa Sidibe dalam pertandingan Persis Vs PSM pada laga pekan ke-27 Liga 1 2023-2024 di Stadion Manahan, Surakarta, Senin (4/3/2024).

Persis memimpin 1-0 atas PSM.

Skor 1-0 untuk kemenangan Persis bertahan hingga pertandingan berakhir.

Persis 1-0 PSM: Moussa Sidibe (54').

Kartu Kuning: Eky Taufik (43')

Kartu Merah: M Riyandi (21')

Susunan pemain Persis vs PSM:

Persis: 1-M Riyandi; 5-Jaimerson, 8-Taufiq (Mochamad Shulton Fajar-85'), 10-Alexis Messidoro, 14-Sho Yamamoto, 25-Moussa Sidibe, 26-Rian Miziar, 30-Eky Taufik (Gavin Kwan-72'), 36-Althaf Indie Alrizky (Faqih Maulana-85'), 80-Arkhan Kaka, 99-Ramadhan Sananta (Roni-72')

Pelatih: Milomir Seslija

PSM: 1-Muh Ardiansyah; 4-Yuran Fernandes, 8-Ananda Raehan (Dzaky Asraf-62'), 20-Adilson, 22-Yakob Sayuri, 23-Yance Sayuri (Rizky Pratama-76'), 27-Safrudin Tahar, 39-Kenzo Nambu (Ze Paulo-71'), 48-Arfan (Ricky Pratama-62'), 68-M Daffa Salman, 88-Victor Mansaray

Pelatih: Bernardo Tavares.


Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
37
94
2
Barcelona
37
82
3
Girona
37
78
4
Atlético Madrid
37
73
5
Athletic Club
37
65
6
Real Sociedad
37
60
7
Real Betis
37
56
8
Villarreal
37
52
9
Valencia
37
48
10
Alavés
37
45
Klub
D
P
1
Inter
37
93
2
Milan
37
74
3
Bologna
36
67
4
Juventus
36
67
5
Atalanta
36
66
6
Roma
37
63
7
Lazio
37
60
8
Fiorentina
36
54
9
Torino
37
53
10
Napoli
37
52
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X