Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Persib Vs Persija - Eks Juventus Tak Sabar Jajal El Clasico Indonesia

By Arif Setiawan - Rabu, 6 Maret 2024 | 20:30 WIB
Stefano Beltrame
Instagram @persib
Stefano Beltrame

BOLASPORT.COM - Pemain Persib, Stefano Beltrame, sangat antusias menyambut laga melawan Persija.

Duel antara Persib vs Persija dijadwalkan terlaksana pada Sabtu (7/3/2024).

Pertandingan nantinya digelar di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Jawa Barat.

Ini bakal menjadi momen spesial bagi Stefano Beltrame.

Pasalnya, mantan pemain Juventus itu akan menjalani laga yang disebut sebagai el clasico-nya Indonesia untuk pertama kali.

Seperti yang diketahui, Stefano Beltrame baru didatangkan Persib pada bursa tranfer paruh musim Liga 1 2023-2024.

Pemain berposisi sebagai gelandang serang itu melewatkan perjumpaan Persija vs Persib pada putaran pertama.

Meski begitu, Stefano Beltrame mengaku sangat antusias menyambut duel melawan Persija.

Ia lalu berjanji siap memberikan yang terbaik di lapangan.

Baca Juga: Bojan Hodak Beri Kabar Baik Jelang Duel Persib Vs Persija

"Ini adalah laga klasik pertama bagi saya."

"Dan saya antusias untuk memainkannya.

"Saya yakin tim mampu melakukan tugasnya dengan baik dan semua memberikan yang terbaik di lapangan," kata Stefano Beltrame, dilansir BolaSport.com dari laman resmi Persib.

Stefano Beltrame, saat menjalani sesi latihan bersama Persib Bandung, Jumat (8/12/2023).
PERSIB
Stefano Beltrame, saat menjalani sesi latihan bersama Persib Bandung, Jumat (8/12/2023).

Lebih lanjut, Stefano Beltrame rupanya sudah mengetahui terkait persaingan panas antara Persija vs Persib.

Hal ini justru membuat Stefano Beltrame semakin antusias.

"Saya sudah mendengar ceritanya dari teman-teman satu tim dan internet."

"Saya sangat antusias untuk menjadi bagian dari pertandingan ini," tuturnya.

Baca Juga: Marc Klok Buka-bukaan Terkait Pemain Keturunan di Timnas Indonesia, Akui Netizen Terlalu Kejam

Sementara itu, Stefano Beltrame sejauh ini telah memperkuat Persib sebanyak tujuh laga di Liga 1 2023-2024.

Penampian pemain berusia 31 tahun itu awalnya mendapatkan kritik.

Pasalnya, Stefano Beltrame gagal membantu Persib meraih kemenangan dalam lima laga secara berturut-turut.

Namun, performa Stefano Beltrame kini berangsur membaik.

Pemain asal Italia itu bahkan selalu mencetak gol secara beruntun dalam dua laga terakhir Persib.


Editor : Mochamad Hary Prasetya
Sumber : Persib.co.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
37
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
37
57
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X