Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Persija Terseok-seok, Thomas Doll Ungkit Karir Jadi Pelatih Selama 20 Tahun Lebih

By Abdul Rohman - Minggu, 10 Maret 2024 | 06:40 WIB
Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll, sedang memberikan keterangan kepada awak media di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Jawa Barat, Sabtu (9/3/2024) siang.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll, sedang memberikan keterangan kepada awak media di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Jawa Barat, Sabtu (9/3/2024) siang.

BOLASPORT.COM - Pelatih Thomas Doll, mengungkit karir kepelatihannya yang sudah dijalani selama lebih dari 20 tahun di tengah situasi sulit bersama Persija Jakarta pada Liga 1 2023/2024.

Kini Persija menempati posisi ke-11 klasemen Liga 1 2023/2024 dengan koleksi 35 poin.

Terbaru, Persija takluk 2-1 dari Persib Bandung dalam pekan ke-28 Liga 1 2023/2024 Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Sabtu (9/3/2024).

Jalannya pertandingan, Persib membuka keunggulan 1-0 melalui gol yang diciptakan David da Silva pada menit ke-24.

Empat menit berselang, Persija menyamakan kedudukan 1-1 lewat Maciej Gajos.

Pada menit ke-69, David da Silva mencetak brace dari tendangan penalti.

"Penting juga kami melihat ke (posisi klasemen) bawah, banyak tim yang dari bawah kami sudah mulai mengejar dan kita mempunyai sisa laga lagi untuk bangkit," ucap Thomas Doll seusai pertandingan.

Baca Juga: Di Saat Banyak yang Bilang Mustahil, Eks Kiper Liverpool Malah Hampir Pecahkan Rekor Cristiano Ronaldo

"Saya akui klasemen memang tidak bohong, sekarang kita hanya punya 35 poin."

"Sepanjang musim ini kami banyak sekali melakukan kesalahan."

"Selama hampir 20 tahun lebih saya melatih, memang Persija termasuk tim yang banyak melakukan kesalahan," kata Thomas Doll.

Tersisa enam pertandingan, pelatih asal Jerman itu mendorong anak asuhnya bisa melewati dengan baik.

Terdekat, Persija akan menghadapi Persik Kediri pada pekan ke-29 Liga 1 2023/2024, Sabtu (16/3/2024).

"Saya ingin mengakhiri musim ini dengan cara yang terbaik," ujar Doll.

"Yang bisa dilakukan oleh Persija."

"Sekarang kami punya waktu untuk bangkit lagi."

Baca Juga: Hasil Final Liga 2 - Suporter Nyalakan Flare dan Turun ke Lapangan, PSBS Biak Rebut Gelar Juara usai Libas Semen Padang FC

"Dan lebih baik lagi," tutur pelatih berusia 57 tahun tersebut.

Sebelumnya, di Liga 1 2022/2023, Persija menyandang status runner-up dengan perolehan 66 poin.

Terpaut sembilan poin dari PSM Makassar yang kala itu menjadi juara Liga 1 2022/2023.

Lebih lanjut, Doll sudah menyiapkan program yang akan dijalani skuad Macan Kemayoran selama periode Ramadan.

Rencananya, lokasi latihan Persija juga akan pindah yang biasanya digelar di Nirwana Park, Sawangan, Depok.

"Latihan akan lebih malam, setelah buka jam 6, mungkin kami latihan jam 7," kata mantan pelatih Borussia Dortmund tersebut.

"Saya sudah meminta kami latihan di Jakarta, karena di Sawangan kami tidak ada lampu untuk latihan malam."

"Jadi bukan perubahan yang besar untuk tim, saya cuman ingin mencari waktu yang tepat untuk latihan," ujarnya.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)


Editor : Metta Rahma Melati
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
37
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
37
57
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X