Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Sentil Kinerja Wasit Liga 1 Jelang Derbi Suramadu, Pelatih Persebaya Usulkan Untuk Rekrut Wasit Asing

By Sasongko Dwi Saputro - Rabu, 13 Maret 2024 | 18:15 WIB
Pelatih Persebaya Surabaya, Paul Munster, sedang memberikan keterangan kepada awak media di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Banten, Jumat (23/2/2024).
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pelatih Persebaya Surabaya, Paul Munster, sedang memberikan keterangan kepada awak media di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Banten, Jumat (23/2/2024).

BOLASPORT.COM - Pelatih Persebaya Surabaya, Paul Munster, angkat bicara soal kinerja wasit Liga 1 2023/2024.

Pelatih asal Irlandia Utara tersebut mengaku antusias menatap laga bertajuk Derbi Suramadu menghadapi Madura United, Rabu (13/2/2024) malam WIB di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya.

Persebaya Surabaya bertekad untuk membalas kekalahan di pertemuan pertama.

Paul Munster mengkhawatirkan catatan kepemimpinan wasit yang bakal memimpin Derbi Suramadu.

Dirinya tidak mau kepemimpinan wasit bakal merugikan Persebaya pada laga malam ini.

"Jadi, kita sangat antusias dengan laga ini, tetapi harapannya kita tidak khawatir," ujar Paul Munster sebelum laga Persebaya vs Madura United pada Selasa (12/3/2024).

"Karena masalah kepemimpinan wasit di dua laga sebelumnya."

"Dan saya memiliki catatan bahwa wasit pada laga berikutnya juga memiliki masalah besar yang sama saat memimpin pertandingan Persebaya."

Baca Juga: Jadwal Liga 1 Pekan ke-29 - Dibuka dengan Derbi Suramadu, Ditutup Oleh Derbi Jateng

"Jadi, saya berharap itu tidak terjadi dan wasit bisa memimpin dengan fair play," lanjutnya.

Paul Munster tidak mau mengubah gaya main hanya karena kepemimpinan wasit yang belum berpihak kepada timnya.

Paul Munster menyoroti kinerja wasit Liga 1 yang buruk dalam memimpin pertandingan.

Masalah tersebut membuat Paul Munster ingin Liga 1 dipimpin oleh wasit asing.

"Kita main seperti biasa, kita tidak bisa mengubah gaya main, hanya karena wasit," ujar Paul Munster.

"Tetapi lagi-lagi, kualitas wasit nya sangat buruk."

"Itulah mengapa saya berbicara di sebuah pertandingan bahwa [negara] anda membutuhkan wasit asing berkualitas."

"Jadi, saya fokus sepenuhnya ke pertandingan, tetapi saya juga ingin laga itu bernilai," lanjutnya.

Baca Juga: Tak Ingin Dikerjai Wasit, Pelatih Persebaya Berharap Duel Lawan Madura United Berjalan Adil

Paul Munster mengaku sudah hafal soal kepemimpinan wasit di Liga 1 Indonesia.

Pelatih asal Irlandia Utara sempat dua musim memimpin Bhayangkara FC.

Dirinya mengaku tidak ada perubahan soal kepemimpinan wasit.

Paul Munster juga kesal bahwa tidak ada tindakan tegas dari federasi atas masalah tersebut.

"Anda tahu, saya juga sudah berpengalaman soal wasit di Indonesia," ujar Paul Munster.

"Dan tidak ada perubahan setelah beberapa laga terakhir."

"Saya tidak mendengar adanya sanksi apapun kepada wasit, hukuman kepada mereka."

"Seperti yang saya katakan, saya tahu tidak akan terjadi apa-apa [pada wasit]."

"Dan saya telah membuktikan saat itu juga bahwa tak akan ada yang terjadi untuk mereka," tutupnya.


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X