Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Alasan Djanur Terima Tawaran Persikabo 1973 yang Terancam Degradasi

By Abdul Rohman - Rabu, 13 Maret 2024 | 22:00 WIB
Pelatih Persikabo 1973, Djadjang Nurdjaman, saat ditemui di Lapangan Luar Pakansari, Bogor, Jawa Barat, 21 November 2022.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pelatih Persikabo 1973, Djadjang Nurdjaman, saat ditemui di Lapangan Luar Pakansari, Bogor, Jawa Barat, 21 November 2022.

BOLASPORT.COM - Pelatih Djadjang Nurdjaman kini resmi ditunjuk untuk menukangi Persikabo 1973 dalam mengarungi sisa Liga 1 2023/2024.

Usai mengemban amanah ini, Djajang Nurdjaman mengungkapkan alasan kenapa menerima tawaran Persikabo 1973.

Bagi Djadjang Nurdjaman, komposisi skuad Persikabo 1973 saat ini yang tidak banyak berubah menjadi pertimbangannya.

Sebelumnya, pria yang akrab Djanur itu pernah menangani Persikabo 1973 pada 2022/2023.

Saat itu, Djanur memimpin Persikabo 1973 dalam 20 pertandingan.

17 laga di Liga 1 2022/2023 dan tiga pertandingan Piala Presiden 2022.

Yang rincian hasilnya, menorehkan tujuh kemenangan, lima kali imbang, dan delapan kekalahan.

Baca Juga: Pilihan Pemain Pelatih Vietnam untuk Lawan Timnas Indonesia Tuai Kritik

"Beberapa hari yang lalu, saya menerima tawaran untuk kembali ke Persikabo 1973," ucap mantan pelatih Persib Bandung itu.

"Karena saya melihat tim ini tidak banyak berubah ya."

"Masih banyak pemain lama yang pernah sama saya seperti Manahati, Syahrul, Andy, Dimas, Didik, dan Yandi menjadi alasan saya menerima tawaran untuk kembali melatih Persikabo 1973," sambung Djanur dalam keterangannya, Rabu (13/3/2024).

Bersama Persikabo 1973, Djanur menanggung tugas yang berat.

Persikabo 1973 yang kini mengoleksi 17 poin berada di urutan ke-18 klasemen Liga 1 2023/2024.

"Tim memang dalam kondisi sulit ya, pekerjaan yang tidak mudah," tutur Djanur.

"Namun, kami harus yakin peluang bertahan di Liga 1 itu tetap ada meski kecil," ujar pelatih berusia 59 tahun tersebut.

Tekad Djanur, Persikabo 1973 harus memaksimalkan enam pertandingan sisa Liga 1 2023/2024.

Baca Juga: Dituduh Hina Keluarga Pelatih Porto, Mikel Arteta Cuma Jawab 2 Kalimat

Pada pekan ke-29 Liga 1 2023/2024, Persikabo 1973 akan menjamu Persib Bandung di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Jumat (15/3/2024).

"Kami harus terus bersama sama, sekarang targetnya adalah setiap pertandingan meraih poin dari enam pertandingan sisa," kata mantan pelatih Persela Lamongan itu.

"Kami harus berusaha dulu, harus kami upayakan dengan kerja keras dan tetap menjaga kekompakan."

"Saya mengajak pemain dan sudah saya sampiakan ke pemain agar tidak memikirkan soal degradasi atau tidak, tapi saya ajak fokus ke setiap pertandingan."

"Kami harus fokus ke setiap pertandingan, dalam waktu dekat ada lawan tang sudah menunggu, Persib dan Kemudian Persik Kediri. Maka kami harus fokus," sambung Djanur.

Dia menambahkan, penting dukungan dari suporter sebagai suntikan motivasi bagi Dimas Drajad dkk.

"Saya berharap masyarakat Bogor suporter Kabomania, UPCS tetap setia mendukung Persikabo apapun hasilnya dari enam laga ini," ujar Djanur.

"Saya dan pemain bertekad untuk tampil habis-habisan di sisa laga ini. Mohon doanya," tutupnya.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
37
94
2
Barcelona
37
82
3
Girona
37
78
4
Atlético Madrid
37
73
5
Athletic Club
37
65
6
Real Sociedad
37
60
7
Real Betis
37
56
8
Villarreal
37
52
9
Valencia
37
48
10
Alavés
37
45
Klub
D
P
1
Inter
37
93
2
Milan
37
74
3
Bologna
36
67
4
Juventus
36
67
5
Atalanta
36
66
6
Roma
37
63
7
Lazio
37
60
8
Fiorentina
36
54
9
Torino
37
53
10
Napoli
37
52
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X