Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Top Skor Kualifikasi Piala Dunia 2026 - Striker Timnas Indonesia Samai Torehan Mohamed Salah dan Ungguli Lionel Messi

By Sasongko Dwi Saputro - Rabu, 27 Maret 2024 | 13:00 WIB
Ramadhan Sananta sedang melakukan selebrasi seusai mencetak gol dalam laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 antara timnas Indonesia versus timnas Brunei Darussalam di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Kamis (12/10/2023).
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Ramadhan Sananta sedang melakukan selebrasi seusai mencetak gol dalam laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 antara timnas Indonesia versus timnas Brunei Darussalam di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Kamis (12/10/2023).

BOLASPORT.COM - Striker Timnas Indonesia, Ramadhan Sananta sukses menorehkan catatan istimewa di Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Ramadhan Sananta memang tak main sebagai starter kala Timnas Indonesia bertandang ke markas Vietnam di Stadion My Dinh dalam lanjutan Grup F putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia, Selasa (26/3/2024).

Penyerang Persis Solo itu baru masuk pada menit ke-77 menggantikan Witan Sulaeman.

Ramadhan Sananta langsung memberi dampak instan untuk Timnas Indonesia.

Penyerang 21 tahun tersebut jadi penutup kemenangan telak Timnas Indonesia malam itu dengan skor 3-0.

Berawal dari kemelut di situasi tendangan penjuru, Sananta yang berdiri bebas sukses menceploskan bola ke gawang Vietnam yang sudah tak terkawal.

Satu gol dari peraih medali emas SEA Games 2023 cabang sepak bola itu membuatnya mendapatkan torehan istimewa di Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Saat ini, Ramadhan Sananta sukses mencetak empat gol di Kualifikasi Piala Dunia 2026 bersama Timnas Indonesia.

Baca Juga: 5 Pelatih yang Dipecat Gara-gara Kalah dari Shin Tae-yong di Timnas Indonesia, Terbaru Philippe Troussier

Aksi Mohamed Salah saat menerobos adangan lawan dalam duel Man United vs Liverpool di Anfield (17/12/2023). Salah siap tempur menghadapi mangsa favoritnya ini pada perempat final Piala FA (17/3/2024).
PAUL ELLIS/AFP
Aksi Mohamed Salah saat menerobos adangan lawan dalam duel Man United vs Liverpool di Anfield (17/12/2023). Salah siap tempur menghadapi mangsa favoritnya ini pada perempat final Piala FA (17/3/2024).

Tiga gol Ramadhan Sananta dicetak kala Timnas Indonesia mencukur Brunei Darussalam pada putaran pertama Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Catatan ini membuat Ramadhan Sananta ungguli torehan bintang Liverpool, Mohamed Salah.

Mohamed Salah juga sama-sama mencetak tiga gol di Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Bedanya, pemain bintang milik Liverpool itu baru memainkan dua laga bersama Mesir di ajang Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Bulan ini, Mesir belum menjalani agenda Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Mohamed Salah dan kawan-kawan bakal kembali berjuang di Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada Juni 2024 mendatang kala menantang Burkina Faso dan Guinea-Bissau.

Baca Juga: Usai Timnas Indonesia Buat Malu Vietnam, Ini Agenda Terdekat Shin Tae-yong

Angel Di Maria memeluk Lionel Messi usai cetak gol di final Piala Dunia saat timnas Argentina melawan Prancis (18/12/2022).
ODD ANDERSEN/AFP
Angel Di Maria memeluk Lionel Messi usai cetak gol di final Piala Dunia saat timnas Argentina melawan Prancis (18/12/2022).

Hebatnya lagi catatan Ramadhan Sananta juga mengungguli mega bintang sepak bola dunia saat ini, Lionel Messi di papan klasemen top skor.

Lionel Messi baru mengoleksi tiga gol bersama Argentina di Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Catatan Lionel Messi dipastikan tidak akan melampaui striker Timnas Indonesia tersebut.

Pasalnya, Argentina tidak ada jadwal Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada bulan ini.

Sebagai gantinya, tim berjuluk La Albiceleste beruji coba lawan El Salvador dan Kosta Rika.

Lionel Messi bakal kembali turun membela Argentina di Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada bulan September 2024 mendatang.

Saat itu, Argentina bakal menantang Chile dan Kolombia.

Baca Juga: Timnas Indonesia Jadi Raja ASEAN di Matchday 4 Putaran Ke-2 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia

Ramadhan Sananta bukan satu-satunya nama pemain Timnas Indonesia di papan atas top skor Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Ada nama Dimas Drajad juga yang sudah mengoleksi tiga gol.

Catatan tersebut membuat Dimas Drajad menyamai koleksi Lionel Messi.


Editor : Metta Rahma Melati
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
37
94
2
Barcelona
37
82
3
Girona
37
78
4
Atlético Madrid
37
73
5
Athletic Club
37
65
6
Real Sociedad
37
60
7
Real Betis
37
56
8
Villarreal
37
52
9
Valencia
37
48
10
Alavés
37
45
Klub
D
P
1
Inter
37
93
2
Milan
37
74
3
Bologna
36
67
4
Juventus
36
67
5
Atalanta
36
66
6
Roma
37
63
7
Lazio
37
60
8
Fiorentina
36
54
9
Torino
37
53
10
Napoli
37
52
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X