Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Hasil Spain Masters 2024 - Kalah Segi Pengalaman, Komang Tetap Persulit Ratu Bulu Tangkis Thailand dalam Duel Tiga Gim

By Nestri Y - Minggu, 31 Maret 2024 | 02:03 WIB
Pebulu tangkis tunggal putri Indonesia, Komang Ayu Cahya Dewi, pada perempat final Indonesia Masters 2023 Super 100 di GOR Pancing, Medan, Sumatera Utara, Jumat (8/9/2023).
PP PBSI
Pebulu tangkis tunggal putri Indonesia, Komang Ayu Cahya Dewi, pada perempat final Indonesia Masters 2023 Super 100 di GOR Pancing, Medan, Sumatera Utara, Jumat (8/9/2023).

BOLASPORT.COM - Komang Ayu Cahya Dewi harus rela terhenti di babak semifinal Spain Masters 2024 setelah dikalahkan Ratchanok Intanon.

Kiprah Komang dalam mengarungi kompetisi BWF World Tour Super 300 terhenti di babak empat besar, yang bergulir sampai Minggu (31/3/2023) dini hari WIB.

Bertanding di Centro Deportivo Municipal Gallur, Madrid, Spanyol, pemain 21 tahun itu kalah di tangan ratu bulu tangkis Thailand, Ratchanok Intanon.

Komang masih kalah deri segi pengalaman dan kematangan bermain dalam menghadapi mantan Juara Dunia tersebut.

Banyak kesalahan sendiri yang membuat dia merugi, sebagaimana kebanyakan tipikal pemain muda. Meski, dia sempat menyulitkan Intanon sampai memaksa rubber game.

Komang sempat membuat Intanon berputar-putar dan berlarian lewat defens tembok dia di gim kedua, walau pada akhirnya harus berakhir dengan anti-klimaks karena unforced error.

Dengan kalahnya Komang, maka estafet gelar juara di tunggal putri Indonesia yang tahun lalu diraih Gregoria Mariska Tunjung gagal dilanjutkan.

Baca Juga: Hasil Spain Masters 2024 - Bikin Keponakan Musuh Bebuyutan Minions Sampai Emosi, Sabar/Reza Sukses Pijak Final Lagi usai Lakoni Laga Sengit

Komang mengawali gim pertama dengan kurang mulus.

Banyak kesempatan menyerang tetapi terbuang sia-sia akibat melakukan kesalahan sendiri.

Sejumlah angka mudah hilang karena unforced error dia sendiri, hingga laju angka Intanon melesat cepat.

Komang tertinggal jauh 4-11.

Setelah interval, sempat terjadi reli agak panjang dan menarik antara kedua pemain.

Tetapi, kematangan dan pengalaman Intanon berbicara banyak. Komang masih sulit membaca serangan juara dunia 2013 itu.

Dia tertinggal makin jauh 6-16 hingga kalah di gim pertama dengan skor -21.

Pada gim kedua, Komang mencoba bermain lebih berani dalam beradu netting hingga laga berjalan lebih ketat 3-3.

Komang mulai memahami pola Intanon hingga dia berhasil unggul tipis di interval 11-10. Hanya saja, kesalahan dari pukulan yang melebar di area baseline tak kunjung berkurang. Dia banyak rugi di area ini.

Komang sejatinya sering unggul dalam pertahanan, ada momen defens silang dia tak disangka oleh Intanon dan berbuah poin. Dia masih bertahan sampai ketat 15-15.

Namun, kesalahan sendiri dan sering telat dalam menjemput bola di area depan net, membuat Komang sering hilang angka. 

Akan tetapi, daya juang Komang tidak terputus.

Reli-reli menarik dia suguhkan, membuat Intanon kesulitan sampai berhasil memaksa setting 20-20 dari tertinggal 19-20.

Komang bermain lebih berani dan agresif, hingga sukses memaksakan rubber game usai mencuri gim kedua dengan kemenangan comeback 22-20.

Di gim ketiga, Komang kalah start dengan tertinggal cepat 1-7.

Reli menarik masih sempat tersaji, Komang berhasil meladeni serangan Intanon. Tetapi, eksekusinya sering kurang matang hingga dia masih tertinggal 4-8.

Komang sempat mendekat hingga 8-10, tetapi momentumnya rusak oleh kesalahan dia sendiri setelah smes silangnya melebar.

Pascainterval, Komang belum berhasil mempertipis jarak. Dia masih ketinggalan dan tak berhasil menyamakan kedudukan hingga kalah dengan skor akhir 12-21, 22-20, 13-21.

Di sisi lain, kemenangan Intanon memastikan Thailand bawa pulang gelar juara tunggal putri sebab pada final besok dia akan berhadapan dengan juniornya sendiri, Supanida Katethong.

Baca Juga: Indonesia Punya 3 Wakil Tembus Final, Duet Ganda Campuran Baru Tantang Jagoan Tuan Rumah Thailand


Editor : Nestri Y
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X