Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Borneo FC Kaget PSSI dan PT LIB Tiba-tiba Hentikan Liga 1 2023/2024 Demi Timnas U-23 Indonesia

By Mochamad Hary Prasetya - Minggu, 31 Maret 2024 | 14:20 WIB
Presiden Borneo FC, Nabil Husein, saat hadir dalam sesi jumpa pers di kawasan Gambir, Jakarta Pusat, Rabu (2/8/2023).
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Presiden Borneo FC, Nabil Husein, saat hadir dalam sesi jumpa pers di kawasan Gambir, Jakarta Pusat, Rabu (2/8/2023).

BOLASPORT.COM - Presiden Borneo FC, Nabil Husein Said Amin, mengatakan bahwa ia kaget ketika mendengar PSSI dan PT Liga Indonesia Baru (LIB) menghentikan Liga 1 2023/2024 yang mau memasuki pekan ke-31.

Menurutnya, keputusan itu dilakukan secara mendadak usai pekan ke-30 Liga 1 2023/2024 berakhir.

PSSI sebelumnya menggelar emergency meeting untuk membahas nasib timnas U-23 Indonesia yang akan tampil di Piala Asia U-23 2024.

Rapat yang digelar di Jakarta itu pada Sabtu (30/3/2024), menghasilkan sebuah keputusan dimana PSSI mengirimkan surat dan meminta PT LIB untuk menunda Liga 1 2023/2024.

Surat dari PSSI yang ditandatangani Sekjen Yunus Nusi langsung direspon oleh PT LIB.

Direktur Utama PT LIB, Ferry Paulus, langsung mengirimkan surat kepada 18 klub Liga 1 2023/2024 bahwa kompetisi untuk sementara dihentikan terlebih dahulu.

Klub-klub pun kaget mendapatkan surat itu termasuk Borneo FC.

Baca Juga: Flavio Silva Ukir 5 Gol ke Gawang Persikabo 1973, Kapten Persik: Dia Monster!

Nabil Husein akhirnya menerima dengan lapang dada setelah Liga 1 2023/2024 dihentikan selama satu bulan.

Seperti diketahui, timnas U-23 Indonesia membutuhkan pemain-pemain terbaik untuk berlaga di Piala Asia U-23 2024.

Turnamen yang digelar di Qatar itu akan terselenggara pada 15 April sampai 3 Mei mendatang.

Timnas U-23 Indonesia tergabung ke dalam Grup A bersama tuan rumah Qatar, Australia, dan Yordania.

PSSI meminta Shin Tae-yong untuk membawa timnas U-23 Indonesia lolos ke babak delapan besar.

Untung-untung timnas U-23 Indonesia bisa melaju ke babak semifinal dan mempunyai harapan untuk lolos ke Olimpiade Paris 2024.

PSSI saat ini belum mengumumkan skuad timnas U-23 Indonesia.

Baca Juga: Mantan Asisten Park Hang-seo Beri Saran Buat PSSI-nya Vietnam Agar Tak Salah Milih Pengganti Philippe Troussier

Kendati demikian, para pemain diharapkan bisa segera berkumpul di Jakarta pada Minggu (31/3/2024).

Sebab, rencananya timnas U-23 Indonesia akan menjalani pemusatan latihan (TC) di Dubai, Uni Emirat Arab (UEA), pada 1 atau 2 April mendatang.

"Memang ini cukup mengejutkan bagi kami dengan dihentikan sementara pertandingan yang menyisahkan empat laga."

"Tapi ya sudahlah semua ini demi timnas U-23 Indonesia."

"Kami akan tetap dukung," ucap Nabil Husein saat dihubungi BolaSport.com, Minggu (31/3/2024).

Nabil Husein menyampaikan satu pesan kepada PSSI dan PT LIB untuk membuat jadwal ulang setelah ditundanya Liga 1 2023/2024.

Ia berharap jadwal ulang itu tidak merepotkan klub-klub yang akan bertanding termasuk pertandingan di Championsip Series.

Baca Juga: Ini Bocoran Skuad Timnas U-23 Indonesia yang Tampil di Piala Asia U-23 2024

Seperti diketahui, Borneo FC sudah dipastikan melaju ke babak Championship Series Liga 1 2023/2024.

Pesut Etam tinggal menunggu tiga klub lainnya yang akan tampil di babak tersebut.

Sesuai jadwal awalnya babak Championship Series akan digelar pada Mei 2024.

Namun karena ada penundaan ini besar kemungkinan babak tersebut baru dilaksanakan pada Juni 2024.

Saat ini Liga 1 2023/2024 menyisahkan empat pekan lagi di Reguler Series.

Posisi Borneo FC di puncak klasemen sementara Liga 1 2023/2024 tidak akan tergeser karena sudah mengemas 70 poin dari 30 pertandingan.

"Kami tinggal menunggu jadwal pertandingan yang sehat seperti apa untuk babak Reguler Series ini," tutupnya.


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
37
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
37
57
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X