Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Winger Persib Ambil Sisi Positif Penundaan Liga 1 2023-2024

By Metta Rahma Melati - Selasa, 2 April 2024 | 14:45 WIB
David Da Silva (tengah) sedang merayakan golnya bersama Dedi Kusnandar, Ryan Kurnia, Marc Klok, dan Ciro Alves dalam laga pekan ke-28 Liga 1 2023 antara Persija Jakarta versus Persib Bandung di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Jawa Barat, Sabtu (9/3/2024) siang.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
David Da Silva (tengah) sedang merayakan golnya bersama Dedi Kusnandar, Ryan Kurnia, Marc Klok, dan Ciro Alves dalam laga pekan ke-28 Liga 1 2023 antara Persija Jakarta versus Persib Bandung di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Jawa Barat, Sabtu (9/3/2024) siang.

BOLASPORT.COM - Pemain sayap Persib, Ryan Kurnia mengambil sisi positif dari penundaan Liga 1 2023-2024 selama Piala Asia U-23 2024.

Dalam laman PSSI, pelaksanaan pekan ke-31 Liga 1 2023/2024 ditunda karena kepentingan timnas U-23 Indonesia yang tampil pada Piala Asia U-23 2024.

Piala Asia U-23 2024 sendiri berlangsung di Qatar pada 15 April hingga 3 Mei 2024.

Beberapa pemain yang memperkuat Liga 1 memang dipanggil timnas U-23 Indonesia.

Pasalnya sebelumnya, beberapa klub keberatan melepas pemain karena kompetisi tengah berlangsung.

Baca Juga: Usai Ditumbangkan Timnas Indonesia, Bek Vietnam Beberkan Situasi Ruang Ganti hingga Kasihan ke Philippe Troussier saat Lihat Reaksi Suporter

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Ryan Kurnia (@rynkurnia)

"Sebagai bentuk dukungan kepada timnas, LIB siap menjalankan keputusan tersebut. Dalam hal ini, kami langsung berkomunikasi dengan klub dan perubahan jadwal pekan ke-31 Liga 1 2023/24 akan disampaikan kemudian," kata Direktur Utama PT LIB Ferry Paulus.

"Semua diputuskan atas nama kepentingan timnas. Seperti yang kita tegaskan pada awal musim, kompetisi Liga 1 2023/24 pada akhirnya untuk timnas. Demi tim Merah Putih yang selalu kita banggakan bersama," ujarnya.

Ryan Kurnia pun mengambil hal baik dari penundaan tersebut.

Dengan begitu ia memiliki banyak waktu untuk menjalani pemulihan cedera hamstring.

Baca Juga: Penjelasan Shin Tae-yong Terkait Pemain Abroad Susul TC Timnas U-23 Indonesia Jelang Piala Asia U-23

Ryan mendapatkan cedera saat latihan menjelang melawan Bhayangkara FC.

"Saya pribadi positif. Karena saya sedang menjalani pemulihan perlu waktu untuk bisa kembali bergabung tim," ujar Ryan dilansir dari laman Persib.

Ia akan menggunakan waktu libur tiga hari untuk pemulihan.

"Menjalani pemulihan di Bandung. Nanti mungkin liburan saat kondisi sudah lebih baik dan momen Idul Fitri di Bogor,” ujarnya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Metta Rahma Melati
Sumber : PSSI.org, Persib.co.id
REKOMENDASI HARI INI

Eksplorasi Gila Pelatih NEC Nijmegen Beri Ide Baru Shin Tae-yong untuk Timnas Indonesia: Mainkan Calvin Verdonk di Bek Kanan

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Bali United
9
20
2
Borneo
9
18
3
Persebaya
9
18
4
Persib
8
16
5
PSM
9
16
6
Persija Jakarta
9
15
7
Persik
8
14
8
Persita
9
14
9
Arema
9
12
10
PSBS Biak
9
12
Klub
D
P
1
Barcelona
11
30
2
Real Madrid
11
24
3
Villarreal
11
21
4
Atlético Madrid
11
20
5
Athletic Club
11
18
6
Real Betis
11
18
7
Mallorca
11
18
8
Osasuna
11
18
9
Rayo Vallecano
11
16
10
Sevilla
11
15
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X