Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pakar Sepak Bola Vietnam: Timnas Indonesia Berkembang Pesat!

By Arif Setiawan - Selasa, 2 April 2024 | 22:00 WIB
Skuad Timnas Indonesia pada laga terakhir fase grup Piala Asia 2023 lawan Jepang
GIUSEPPE CACACE/AFP
Skuad Timnas Indonesia pada laga terakhir fase grup Piala Asia 2023 lawan Jepang

BOLASPORT.COM - Pakar sepak bola Vietnam, Doan Minh Xuong, mengakui timnas Indonesia telah berkembang pesat.

Hal tersebut tak terlepas dari keberhasilan timnas Indonesia mengalahkan Vietnam.

Hebatnya lagi, tim asuhan Shin Tae-yong sukses mempermalukan Vietnam tiga kali pada tahun 2024.

Rinciannya sebagai berikut:

Timnas Indonesia 1-0 Vietnam (Piala Asia 2023)

Timnas Indonesia 1-0 Vietnam (Kualifikasi Piala Dunia 2026)

Vietnam 0-3 Timnas Indonesia (Kualifikasi Piala Dunia 2024).

Doan Minh Xuong menilai peningkatan kualitas timnas Indonesia tak terlepas dari dukungan yang diberikan PSSI.

Seperti yang diketahui, PSSI selalu berusaha memenuhi semua keinginan Shin Tae-yong.

Baca Juga: Alasan Bojan Hodak Tiba-tiba Hentikan Sesi Gim Internal Persib

Salah satunya adalah terkait pemain naturalisasi.

Lebih lanjut, Doan Minh Xuong berpendapat bahwa sepak bola Thailand juga mengalami peningkatan pesat.

"Sepak bola Thailand dan Indonesia berkembang pesat."

"Semua berkat dukungan yang kuat dalam berbagai cara," kata Doan Minh Xuong, dilansir BolaSport.com dari Thanh Nien.

Sementara itu, Doan Minh Xuong turut membeberkan alasan penurunan performa Vietnam.

Pertama adalah banyaknya pemain bintang yang cedera.

Sebagai informasi, timnas Vietnam memang tak bisa menurunkan skuad terbaiknya kala berjumpa Indonesia.

Nama-nama besar seperti Doan Van Hau hingga Nguyen Cong Phuong harus absen karena cedera.

Baca Juga: Alasan Bojan Hodak Tiba-tiba Hentikan Sesi Gim Internal Persib

Bek sayap kiri timnas Vietnam, Doan Van Hau, sedang menyanyikan lagu kebangsaan jelang berlaga pada leg pertama semifinal Piala AFF 2022 di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, 6 Desember 2023.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Bek sayap kiri timnas Vietnam, Doan Van Hau, sedang menyanyikan lagu kebangsaan jelang berlaga pada leg pertama semifinal Piala AFF 2022 di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, 6 Desember 2023.

Alasan kedua adalah kegagalan Philippe Troussier mengembangkan potensi pemain Vietnam.

Philippe Troussier memang banyak memberikan kesempatan kepada pemain muda.

Hanya, hasil yang diraih Vietnam bisa dibilang jauh dari kata memuaskan.

Vietnam tersingkir di Piala Asia 2023 dengan status juru kunci Grup D.

Filip Nguyen dkk kini juga terancam gagal melaju ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia usai hanya bertengger diperingkat ketiga Grup F.

Terlepas dari semuanya, Doan Minh Xuong percaya Vietnam akan segera bangkit.

Vietnam kini hanya butuh segera mencari pelatih baru untuk menggantikan posisi Philippe Troussier.

"Timnas Vietnam gagal karena badai cedera dan tidak bisa mengembangkan potensi pemain yang ada."

"Dalam waktu dekat, pemain yang cedera akan kembali dengan semangat yang berkobar setelah absen."

"Jika Vietnam bisa menemukan pelatih yang tahu cara melatih dan membimbing pemain dengan benar maka Vietnam akan memiliki peluang bangkit," ujar Doan Minh Xuong.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Mochamad Hary Prasetya
Sumber : thanhnien.vn
REKOMENDASI HARI INI

Erik ten Hag Dipecat, 5 Pelatih Liga Inggris Bisa Jadi Korban Berikutnya

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Bali United
9
20
2
Borneo
9
18
3
Persebaya
9
18
4
Persib
8
16
5
PSM
9
16
6
Persija Jakarta
9
15
7
Persik
8
14
8
Persita
9
14
9
Arema
9
12
10
PSBS Biak
9
12
Klub
D
P
1
Barcelona
11
30
2
Real Madrid
11
24
3
Villarreal
11
21
4
Atlético Madrid
11
20
5
Athletic Club
11
18
6
Real Betis
11
18
7
Mallorca
11
18
8
Osasuna
11
18
9
Rayo Vallecano
11
16
10
Sevilla
11
15
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X