Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Timnas U-23 Indonesia Kedatangan Dua Pemain Baru untuk Lawan UEA, Siap Berikan Kejutan

By Mochamad Hary Prasetya - Senin, 8 April 2024 | 06:00 WIB
Marselino Ferdinan sedang menguasai bola dalam laga grup F babak Kualifikasi Piala Dunia 2026 antara timnas Indonesia versus timnas Vietnam di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Kamis (21/3/2024).
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Marselino Ferdinan sedang menguasai bola dalam laga grup F babak Kualifikasi Piala Dunia 2026 antara timnas Indonesia versus timnas Vietnam di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Kamis (21/3/2024).

BOLASPORT.COM - Kabar baik datang ke skuad timnas U-23 Indonesia jelang pertandingan ujicoba melawan Uni Emirat Arab (UEA) di Dubai, UEA, pada Senin (8/4/2024).

Pasalnya, timnas U-23 Indonesia kedatangan dua pemain baru jelang pertandingan.

Kabar ini disampaikan secara langsung oleh asisten pelatih timnas U-23 Indonesia, Nova Arianto.

Kata Nova Arianto, kedua pemain tersebut adalah Marselino Ferdinan dan Kakang Rudianto.

Marselino Ferdinan dan Kakang Rudianto setidaknya bisa membawa angi segar untuk pelatih timnas U-23 Indonesia, Shin Tae-yong.

Meski begitu, belum diketahui apakah kedua pemain tersebut dimainkan atau tidak saat pertandingan nanti.

Sebelumnya Marselino Ferdinan memang terlambat bergabung bersama timnas U-23 Indonesia di Dubai.

Baca Juga: PSSI Percaya Shin Tae-yong Bisa Bawa Timnas U-23 Indonesia Lolos ke Olimpiade 2024

Awalnya, Marselino Ferdinan diprediksi baru akan dilepas KMSK Deinze pada Senin (8/4/2024).

Namun rupanya pelepasan Marselino Ferdinan dari klub asal Belgia itu ternyata lebih cepat.

Adapun untuk Kakang Rudianto merupakan pemain baru yang dipanggil Shin Tae-yong ke timnas U-23 Indonesia.

Seperti diketahui, Shin Tae-yong memanggil 28 pemain untuk menjalani pemusatan latihan (TC) timnas U-23 Indonesia di Dubai pada 1-10 April 2024.

Timnas U-23 Indonesia
PSSI
Timnas U-23 Indonesia

Dari 28 nama itu, tiga pemain dipastikan tidak bisa membela timnas U-23 Indonesia di Piala Asia U-23 2024.

Mereka adalah Justin Hubner (Cerezo Osaka), Nathan Tjoe-A-On (SC Heerenveen), dan Alfreandra Dewangga (PSIS Semarang).

Justin Hubner dan Nathan Tjoe A-On masing-masing tidak dilepas oleh klubnya masing-masing.

Baca Juga: Calvin Verdonk Dikaitkan akan Dinaturalisasi, Erick Thohir Sandingkan dengan Thom Haye

Adapun untuk Dewangga baru saja menjalani operasi kecil di ketiaknya.

Kurang pemain membuat Shin Tae-yong memanggil satu nama baru yakni bek Persib Bandung, Kakang Rudianto.

Baik Marselino Ferdinan dan Kakang Rudianto tidak bisa bermain saat timnas U-23 Indonesia menjalani laga ujicoba melawan Arab Saudi di The Sevens Stadium, Dubai, Jumat (5/4/2024), pukul 21.00 waktu setempat.

Dalam laga itu, timnas U-23 Indonesia kalah telak 1-3 dari UEA dan satu-satunya gol tim Merah Putih dicetak Komang Teguh.

Bek timnas U-20  Indonesia, Kakang Rudianto, sedang melakukan selebrasi seusai mencetak gol dalam pertandingan turnamen Mini Internasional di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Jumat (17/2/2023).
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Bek timnas U-20 Indonesia, Kakang Rudianto, sedang melakukan selebrasi seusai mencetak gol dalam pertandingan turnamen Mini Internasional di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Jumat (17/2/2023).

"Marselino Ferdinan dan Kakang Rudianto sudah bergabung bersama timnas U-23 Indonesia di Dubai," kata Nova Arianto saat dihubungi BolaSport.com, Minggu (7/4/2024).

Hadirnya Marselino Ferdinan dan Kakang Rudianto membuat timnas U-23 Indonesia kini mempunyai 26 pemain.

Sejauh ini, Nova Arianto belum bisa memastikan bahwa akan ada pemain baru lagi yang datang.

Baca Juga: Kata Bek Timnas Indonesia Justin Hubner Setelah Jalani Debut di Cerezo Osaka

Sebelumnya sempat ada kabar bahwa Alfreandra Dewangga dan Justin Hubner akan menyusul timnas U-23 Indonesia ke Qatar.

Setelah negosiasi, Justin Hubner baru akan dilepas pada 17 April 2024 atau satu hari sebelum laga melawan Australia.

Adapun untuk Alfreandra Dewangga diminta datang karena operasi kecilnya berjalan lancar.

Shin Tae-yong saat memimpin sesi latihan timnas U-23 Indonesia.
PSSI
Shin Tae-yong saat memimpin sesi latihan timnas U-23 Indonesia.

Meski begitu, Nova Arianto belum bisa memastikan kabar tersebut.

"Sejauh ini belum ada lagi (pemain baru datang)."

"Kita tunggu updatenya saja ya," kata Nova Arianto.

Ujicoba lawan UEA menjadi pertandingan terakhir timnas U-23 Indonesia di Dubai.

Baca Juga: Erick Thohir Ungkap Upaya PSSI Sikapi Naturalisasi Maarten Paes yang Terbentur Aturan FIFA

Setelah itu, tim Merah Putih langsung bertolak ke Qatar untuk menjalani pertandingan di Piala Asia U-23 2024.

Timnas U-23 Indonesia tergabung ke dalam Grup A bersama tuan rumah Qatar, Australia, dan Yordania.

Rizky Ridho dkk akan menjalani laga pembuka Piala Asia U-23 2024 melawan Qatar di Jassim Bin Hamad Stadium, Al Rayyan, Senin (15/4/2024), pukul 22.30 WIB.

Laga kedua, timnas U-23 Indonesia bertemu Australia di Abdullah Bin Khalifa Stadium, Doha, Kamis (18/4/2024), pukul 20.00 WIB.

Terakhir, timnas U-23 Indonesia berjumpa Yordania di Abdullah Bin Khalifa Stadium, Doha, Minggu (21/4/2024), pukul 22.30 WIB.

PSSI menargetkan timnas U-23 Indonesia bisa lolos ke babak delapan besar dari 16 negara yang tampil di Piala Asia U-23 2024.

Adapun Shin Tae-yong yakin timnas U-23 Indonesia bisa melaju sampai semifinal Piala Asia U-23 2024.


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
37
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
37
57
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X