Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Jordi Amat Soal Peluang Timnas Indonesia Tembus Piala Dunia: Kami Mampu!

By Lukman Adhi Kurniawan - Sabtu, 13 April 2024 | 17:00 WIB
Pemain timnas Indonesia, Jordi Amat, saat memberikan keterangan kepada media jelang laga melawan Vietnam, Kamis (18/1/2024).
PSSI
Pemain timnas Indonesia, Jordi Amat, saat memberikan keterangan kepada media jelang laga melawan Vietnam, Kamis (18/1/2024).

BOLASPORT.COM - Bek timnas Indonesia, Jordi Amat, yakin skuad Garuda bisa menembus Piala Dunia.

Pasukan Shin Tae-yong sukses membuat kejutan dengan mengalahkan Vietnam dua kali pada Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Kemenangan dengan skor 1-0 dan 0-3 tersebut mengantarkan Indonesia berada di posisi kedua klasemen Grup F.

Mereka tinggal menyisakan dua laga melawan Irak dan Filipina pada bulan Juni nanti.

Jika sukses meraih tambahan tiga poin lagi maka Indonesia akan lolos ke babak selanjutnya dan mengunci satu tempat di Piala Asia 2027.

Baca Juga: Ketum PSSI Salaman dengan Kiper Inter Milan, Kode Gabung Timnas Indonesia?

Jordi Amat mengakui bahwa timnas Indonesia berkembang ke arah positif.

Shin Tae-yong yang jadi pemimpin sukses melakukan perubahan besar.

Salah satunya dengan membuat posisi Indonesia melesat jauh di ranking FIFA.

Namun, untuk Piala Dunia memang masih membutuhkan waktu meski mereka di jalur yang tepat saat ini.

"Kami adalah negara kecil dalam hal sepak bola."

"Kami masih terus berkembang, jadi impian kami masih cukup jauh."

"Tetapi selangkah demi selangkah kami membangun sesuatu yang istimewa," kata Jordi Amat dilansir BolaSport.com dari laman Sportbible.

Baca Juga: Dua Pemain Timnas Indonesia Berpeluang Dilatih Robin van Persie Musim Depan

Pemain Johor Darul Ta'zim (JDT) ini mengaku bangga dengan perkembangan timnas Indonesia.

Apalagi, dia jadi salah satu pemain yang memberikan kontribusi sejauh ini.

Saat melawan Vietnam lalu, Jordi harus absen karena cedera dan tidak bisa bergabung dengan tim.

Menurutnya, ini adalah momentum yang tepat bagi Indonesia membuktikan kepada dunia bahwa mereka mampu membuat kejutan.

"Senang rasanya bisa menjadi bagian dari perjalanan ini."

"Sekarang, kami harus menunjukkan kepada orang-orang bahwa kami bisa melakukannya," tegasnya.

Baca Juga: Cerita Shin Tae-yong ke Media Korea Selatan soal Ubah Pola Pikir dan Kebiasaan Pemain Timnas Indonesia

Jordi mengakui bahwa misi utamanya adalah memberikan prestasi untuk Indonesia.

Bahkan, dia rela meninggalkan tim Belgia KAS Eupen ke JDT agar bisa memahami sepak bola ASEAN.

"Tujuan utama saya adalah memenangkan sesuatu bersama Indonesia."

"Saya tahu kami mampu," ujarnya.


Editor : Metta Rahma Melati
Sumber : Sportbible.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X