Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Persis Kehilangan 4 Pemain Penting Lawan Persija, Sidibe Pilih Tinggalkan Indonesia

By Arif Setiawan - Selasa, 16 April 2024 | 21:34 WIB
Aksi Moussa Sidibe dalam pertandingan Persis Vs PSM pada laga pekan ke-27 Liga 1 2023-2024 di Stadion Manahan, Surakarta, Senin (4/3/2024).
PERSIS SOLO
Aksi Moussa Sidibe dalam pertandingan Persis Vs PSM pada laga pekan ke-27 Liga 1 2023-2024 di Stadion Manahan, Surakarta, Senin (4/3/2024).

BOLASPORT.COM - Persis Solo dipastikan kehilangan empat pemain saat melawan Persija Jakarta.

Kepastian ini dikabarkan langsung oleh pelatih Persis, Milomir Seslija.

Empat nama yang dimaksud yakni Sutanto Tan, Ramadhan Sananta, Althaf Indie, dan Moussa Sidibe.

Milomir Seslija menjelaskan bahwa Sutanto Tan absen karena cedera.

Kemudian Althaf Inidie tak bisa tampil akibat akumulasi kartu.

Ramadhan Sananta sedang memperkuat timnas U-23 Indonesia di Piala Asia U-23 2024.

Sedangkan Sidibe meninggalkan Indonesia dan terbang ke Spanyol untuk menemani sang istri yang bakal melahirkan.

Khusus untuk Sidibe, ini tentu menjadi kehilangan bagi Persis.

Pasalnya, pemain berposisi sebagai winger itu sedang dalam performa yang cukup apik.

Baca Juga: Hasil Liga 1 - PSM Menang Comeback atas PSIS, Bhayangkara FC Bantai Persik 7 Gol

Sidibe tercatat mampu menyumbang tiga gol dari dua laga terahkir Persis.

"Terkait pemain yang absen, ada empat pemain yang absen."

"Sutanto Tan jalani pemulihan, Sananta dipanggil timnas, Althaf Indie akumulasi kartu."

"Dan Sidibe sedang di Spanyol menemani proses kelahiran anaknya bersama sang istri," kata Milomir Seslija.

Pelatih Persis Solo, Milomir Seslija, saat hadir dalam sesi jumpa pers di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Selasa (16/4/2024).
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pelatih Persis Solo, Milomir Seslija, saat hadir dalam sesi jumpa pers di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Selasa (16/4/2024).

Sementara itu, duel antara Persija Jakarta vs Persis bakal terlaksana di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, pada Rabu (17/4/2024).

Milomir Seslija sendiri mengincar kemenangan guna mempertahankan tren positif Persis.

Seperti yang diketahui, Persis baru saja mengukir empat kemenangan beruntun di Liga 1 2023-2024.

Baca Juga: 5 Pemain Persija Dipanggil Shin Tae-yong ke Timnas U-23 Indonesia, Thomas Doll: Ini Ironi Bagi Saya

Namun, pelatih yang sering disapa Milo itu menyadari bahwa target tersebut tak akan mudah untuk diwujudkan.

Milo menilai Persija dihuni pemain berkualitas dan memiliki pelatih hebat.

"Kita sedang dalam tren bagus sebelum ramadan."

"Kita sedang menjalani pertandingan yang baru maka perlu motivasi yang baru karena sebelum ramadan kita sedang dalam tren bagus dan ingin melanjutkannya."

"Persija adalah tim yang sangat baik, punya pemain muda yang baik dan dilatih oleh pelatih yang bagus juga."

"Tapi kita juga punya motivasi tersendiri juga untuk memenangkan laga besok," ujarnya.


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
37
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
37
57
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X