Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Rekan Shin Tae-yong Ungkap Kondisi Terbaru Ernando Ari Usai Kesakitan Lawan Yordania Hingga Ditarik Keluar

By Mochamad Hary Prasetya - Senin, 22 April 2024 | 17:00 WIB
Kiper timnas U-23 Indonesia, Ernando Ari, menepis tendangan penalti pemain Australia
AFC
Kiper timnas U-23 Indonesia, Ernando Ari, menepis tendangan penalti pemain Australia

BOLASPORT.COM - Asisten pelatih timnas U-23 Indonesia, Nova Arianto, mengungkapkan kondisi terbaru dari kiper Garuda Muda, Ernando Ari.

Ernando Ari sebelumnya mengalami kesakitan saat membela timnas U-23 Indonesia melawan Yordania pada laga terakhir Grup A Piala Asia U-23 2024 di Stadion Abdullah Bin Khalifa, Doha, Qatar, Minggu (21/4/2024).

Pelatih timnas U-23 Indonesia, Shin Tae-yong, meminta Ernando Ari sejak awal pertandingan untuk menjaga gawang tim Merah Putih.

Selama permainan, kiper Persebaya Surabaya itu tampil bagus untuk meredam peluang-peluang dari pemain Yordania.

Hingga akhirnya, Ernando Ari terlihat terjatuh dan mengalami kesakitan di ujung laga.

Tim medis timnas U-23 Indonesia langsung mendatangi kiper bernomer punggung 21 itu.

Tidak lama kemudian ada isyarat bahwa Ernando Ari harus diganti keluar.

Baca Juga: Marselino Ferdinan Sepakat Kesuksesan Hajar Yordania Jadi Penampilan Terbaik Timnas Era Shin Tae-yong

Shin Tae-yong langsung meminta Muhammad Adi Satryo untuk masuk menggantikan Ernando Ari.

Muhammad Adi Satryo kurang lebih bermain 15 menit hingga pertandingan berakhir.

Timnas U-23 Indonesia tetap sukses meraih kemenangan dengan skor 4-1 atas Yordania.

Empat gol timnas U-23 Indonesia dicetak oleh brace Marselino Ferdinan, Witan Sulaeman, dan Komang Teguh.

Adapun satu-satunya gol Yordania dicetak oleh gol bunuh diri Justin Hubner.

Setelah pertandingan, Nova Arianto mengatakan bahwa tidak ada masalah bagi Ernando Ari.

Semua pemain timnas U-23 Indonesia baik-baik saja.

Baca Juga: Doanya Terkabul, Jokowi Puji Setinggi Langit Permainan Timnas U-23 Indonesia Usai Menang Telak Atas Yordania

"Tidak ada masalah kok untuk Ernando Ari."

"Semua pemain dalam kondisi baik," kata Nova Arianto kepada BolaSport.com, Senin (22/4/2024).

Kemenangan atas Yordania membuat timnas U-23 Indonesia melaju ke babak delapan besar Piala Asia U-23 2024.

Skuad Merah Putih keluar sebagai runner up Grup A dengan mengemas enam poin dari tiga pertandingan.

Adapun posisi pertama ditempati oleh Qatar yang keluar sebagai juara Grup A dengan mengemas tujuh poin dari tiga pertandingan.

Selanjutnya, timnas U-23 Indonesia akan melawan juara Grup B pada babak delapan besar Piala Asia U-23 2024 di Stadion Abdullah Bin Khalifa, Kamis (25/4/2024).

Sejauh ini belum diketahui siapa lawan timnas U-23 Indonesia nanti.

Baca Juga: Rekan Shin Tae-yong: PSSI Sedang Lobi SC Heerenveen untuk Nathan Tjoe-A-On Kembali Lagi ke Timnas U-23 Indonesia

Besar kemungkinan Jepang atau Korea Selatan yang akan menjadi lawan kuat Rizky Ridho dkk.


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X