Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Jika Raih 1 Kemenangan Lagi, Juara Prancis Terbuka 2017 Ini Akan Lolos ke WTA Finals

By Diya Farida Purnawangsuni - Selasa, 3 Oktober 2017 | 22:32 WIB
Petenis putri Latvia, Jelena Ostapenko, memukul bola dari Timea Bacsinszky (Swiss) pada babak semifinal Prancis Terbuka (Roland Garros) di Paris, Kamis (8/6/2017).
ERIC FEFERBERG/AFP PHOTO
Petenis putri Latvia, Jelena Ostapenko, memukul bola dari Timea Bacsinszky (Swiss) pada babak semifinal Prancis Terbuka (Roland Garros) di Paris, Kamis (8/6/2017).

Juara tunggal putri Prancis Terbuka 2017, Jelena Ostapenko (Latvia), hanya membutuhkan satu kemenangan lagi untuk lolos ke turnamen WTA Finals tahun ini.  

Dilansir dari situs resmi WTA Tennis, Rabu (3/10/2017), Ostapenko bisa menembus WTA Finals pertamanya apabila berhasil mengalahkan Samantha Stosur (Australia) pada babak kedua turnamen China Terbuka.

Di atas kertas, peluang Ostapenko untuk memenangi pertandingan sama besar dengan Stosur.

Hingga pertemuan kedua yang terjadi pada babak 16 besar Prancis Terbuka 2017, Ostapenko dan Stosur sama-sama pernah mengalahkan.

Stosur menundukkan Ostapenko di Olimpiade Rio 2016, sedangkan Ostapenko mengalahkan Stosur di Roland Garros tahun ini.


Petenis Latvia, Jelena Ostapenko, bereaksi setelah mengalahkan Caroline Wozniacki dari Denmark pada babak perempat final Roland Garros 2017 di Paris, Selasa (6/6/2017).(CHRISTOPHE SIMON/AFP PHOTO)

Selain Ostapenko, kans untuk menggenggam tiket ke WTA Finals 2017 juga ada di tangan Johanna Konta (Inggris Raya).

Namun, berbeda dengan Ostapenko yang cuma butuh satu kemenangan lagi, peluang Konta untuk berlaga di Singapura juga tergantung pada hasil yang diraih para kompetitornya yakni Kristina Mladenovic dan Caroline Garcia (Prancis), Svetlana Kuznetsova (Rusia), serta CoCo Vandeweghe dan Sloane Stephens (Amerika Serikat/AS).

Saat ini, WTA Finals 2017 telah memberikan tiket lolos kualifikasi kepada enam petenis.

Keenam petenis tersebut ialah Garbine Muguruza (Spanyol), Karolina Pliskova (Republik Ceska), Simona Halep (Rumania), Elina Svitolina (Ukraina), Venus Williams (AS), dan Caroline Wozniacki (Denmark).


Editor : Diya Farida Purnawangsuni
Sumber : juara.net

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
37
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
37
57
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X