Gennaro Gattuso Lebih Memilih Ditikam Ketimbang Kalah pada Menit Akhir

By Kautsar Restu Yuda - Minggu, 3 Desember 2017 | 22:33 WIB
Gennaro Gattuso saat berbicara dalam jumpa pers di Sion, Swiss, 8 November 2012. (SEBASTIEN FEVAL / AFP)

Gattuso menilai bahwa timnya belum bermain seperti yang seharusnya ditunjukkan oleh AC Milan.

"Tim ini mungkin terlihat seperti hanya berkeliaran tidak menghiraukan apapun, tapi sebaliknya saya melihat sisi keputusasaan di ruang ganti hari ini. Kami adalah Milan dan harus berbuat lebih banyak, karena level (permainan) saat ini tidak cukup," ucap Gattuso.

(Baca Juga: Dendam Masa Lalu, Antoine Griezmann Ogah Pindah ke Klub Elite Liga Inggris Ini)

"Itu adalah laga pertama saya di Milan, klub yang asay bela selama bertahun-tahun. Saya pikir kami sudah melakukannya (dengan benar), tapi sebaliknya kami membuat kesalahan naif yang memberikan tendangan bebas itu bersama Ignazio Abate. Sakit dan kami menderita dengan luka ini."

AC Milan masih menempati posisi tujuh dengan koleksi 21 poin.

Koleksi poin itu, tertinggal 17 poin dari Napoli yang masih berada di puncak klasemen sementara Serie A.

(Baca Juga: Begini Reaksi Para Pemain AC Milan Saat Vincenzo Montella Berpamitan)

Hasil laga tersebut membuat AC Milan terancam digeser oleh Bologna dan Chievo Verona, yang hanya memiliki selisih satu poin.

Hingga tulisan ini dibuat, laga Bologna dan Chievo tengah berlangsung.