Marco Asensio dan Klub Favorit Juara Liga Champions di Mata Pelatih AS Roma

By Eko Isdiyanto - Selasa, 18 September 2018 | 23:52 WIB
Ekspresi pelatih AS Roma, Eusebio Di Francesco, dalam laga leg pertama perempat final Liga Champions kontra FC Barcelona di Stadion Camp Nou, Barcelona, Spanyol pada 4 April 2018. (FILIPPO MONTEFORTE/AFP)

Pelatih AS Roma, Eusebio Di Francesco mengatakan selain calon peraih Ballon d'Or, Marco Asensio adalah pemain yang tepat untuk timnya.

Eusebio Di Francesco baru-baru ini kembali menyatakan kekaguman pada salah satu pemain muda Real Madrid.

Mantan pelatih Sassuolo itu mengaku Marco Asensio merupakan pemain yang sangat tepat untuk AS Roma saat ini.

(Baca juga: Liverpool Vs PSG - Jordan Henderson Menilai Pengalaman Kyiv Membantu Timnya di Liga Champions 2018-2019)

Hal itu diungkapkan oleh pelatih berusia 49 tahun saat melakukan wawancara eksklusif bersama salah satu media olahraga Spanyol.

Dilansir BolaSport.com dari AS, Di Francesco memilih Asensio ketika ditanya siapa pemain Real Madrid yang paling sempurna untuk AS Roma

(Baca juga: Rio Ferdinand: Hanya Dua Klub Inggris yang Menjadi Pesaing Gelar Liga Champions)

Selain memilih Marco Asensio, sosok yang pernah menjadi staf tim pelatih AS Roma pada 2005 itu juga menyebut dia dapat menjadi salah satu pemain terbaik dunia.

"Saya yakin dia (Asensio) akan memenangi Ballon d'Or," kata Di Francesco.


Ekspresi pelatih AS Roma, Eusebio Di Francesco, dalam laga leg pertama perempat final Liga Champions kontra FC Barcelona di Stadion Camp Nou, Barcelona, Spanyol pada 4 April 2018.(FILIPPO MONTEFORTE/AFP)

"Saya ingin dapat memilikinya di skuat AS Roma saat ini. Saya telah melihat kualitas yang dimilikinya dari apa yang ditunjukkan Asensio," kata dia lagi.

Selain memiliki kualitas pemain bintang, Asensio juga dianggap memiliki kemampuan adaptasi menyerang dan bertahan yang baik.

(Baca juga: Mohamed Salah: Liverpool Bisa Menangi Liga Champions dan Liga Inggris!)

"Dia memiliki bakat dan kemampuan untuk beradaptasi dengan peran yang lebih ofensif," ucap Di Francesco.

Disinggung mengenai Liga Champions, Eusebio Di Francesco mengatakan AS Roma kembali dengan mental yang lebih baik.


Pemain Spanyol, Marco Asensio, melakukan selebrasi setelah mencetak gol ke gawang Kroasia pada pertandingan Liga A Grup 4 UEFA Nations League di Stadion Martinez Valero, Selasa (11/9/2018) waktu setempat atau Rabu dini hari WIB, ( JOSE JORDAN / AFP )

Meski demikian, dia memfavoritkan Liverpool dan Manchester City untuk Liga Champions musim ini.

"Setiap orang berharap AS Roma tampil dengan mental menyerangnya, saya akan melakukan hal tersebut, dan melihat bagaimana hasilnya nanti," ujar Di Francesco.

"Liverpool telah diperkuat banyak pemain hebat, mereka menjadi kandidat kuat setelah menjadi finalis tahun lalu. Kemudian ada Manchester City. Mereka mungkin memiliki salah satu pelatih terbaik di dunia, mungkin," imbuhnya.

(Baca juga: Sepenggal Cerita Menarik Mohamed Salah Tentang Steven Gerrard dan Liverpool)