Peran Karim Benzema di Balik Kepergian Striker Muda Real Madrid

By Ade Jayadireja - Senin, 16 Oktober 2017 | 10:43 WIB
Striker Lyon, MAriano Diaz, melakukan selebrasi seusai emncetak gol ke gawang Rennes pada Jumat (11/8/2017). (JEAN-FRANCOIS MONIER / AFP)

Terungkap fakta bahwa ada peran Karim Benzema di balik kepergian Mariano Diaz dari Real Madrid.

Diaz sejatinya merupakan pemain hasil didikan akademi Madrid.

Namun, minimnya jam terbang di tim utama membuat striker berumur 24 tahun itu harus pindah ke Olympique Lyon pada musim panas 2017.

Menurut pengakuan Presiden Lyon, Jean-Michel Aulas, perekrutan Mariano terjadi atas rekomendasi dari Benzema yang merupakan menjadi juru gedor andalan Madrid.


Para pemain Real Madrid merayakan gol Karim Benzema (tengah) ke gawang Getafe pada partai Liga Spanyol di Stadion Coliseum Alfonso Perez, Sabtu (14/10/2017).(OSCAR DEL POZO/AFP)

(Baca juga: Ternyata Cristiano Ronaldo Orang yang Kepo)

Benzema sendiri pernah mencicipi seragam Lyon sebelum berlabuh ke El Real.

"Saya berterimakasih kepada seorang pemain Madrid yang menyarankan kami untuk mendatangkan Mariano," ucap Aulas seperti dikutip Bolasport dari AS.

"Mariano hebat. Dia sudah membuktikan kualitasnya," tutur sang bos.

(Baca juga: Uang Rp 15 Miliar di Balik Perseteruan Cavani dan Neymar)

Selepas didepak dari Madrid, Mariano tak butuh waktu lama buat untuk gigi.

Ia sudah mengukir tujuh gol dari sembilan penampilan di Liga Prancis.

Sementara itu, Benzema baru mengantongi satu gol dari empat pertandingan di Liga Spanyol bersama Madrid.

Terakhir, Diaz mencetak satu gol saat Lyon mengalahkan AS Monaco 3-2 di Stadion Groupama, Decines-Charpieu, pada Sabtu (14/10/2017) dini hari WIB.