Hasil Pekan Ke-23 Liga Spanyol - Menangi Laga Derbi, Valencia Gusur Real Madrid

By Verdi Hendrawan - Senin, 12 Februari 2018 | 05:08 WIB
Selebrasi striker Valencia, Luciano Vietto (depan) bersama Santi Mina, seusai mencetak gol ke gawang Levante dalam pertandingan La Liga Spanyol 2017-2018 di Stadion Mestalla, Valencia, Spanyol, pada Minggu (11/2/2018). (JOSE JORDAN / AFP)

Valencia berhasil memenangi laga derbi menghadapi Levante dengan skor 3-1 pada laga pekan ke-23 La Liga Spanyol di Stadion Mestalla, Minggu (11/2/2018) atau Senin diri hari WIB.

Pada pertandingan tersebut, Valencia unggul terlebih dahulu melalui gol Santi Mina pada menit ke-17 setelah berhasil menyambar umpan tendangan penjuru Dani Parejo.

Namun satu menit berselang, Levante langsung membalas melalui sontekan Sergio Postigo setelah menerima umpan silang dari Jose Campahna yang juga melalui skema tendangan penjuru.

Skor imbang ini membuat tensi pertandingan jadi memanas, terutama di babak kedua.

Terlebih, kontroversi sempat hadir pada menit ke-64 setelah wasit David Medie menganulir gol yang berhasil dicetak Levante melalui tandukan Jorge Andujar Morales.

(Baca Juga: Rival Kalah, Manchester City Tinggal Butuh 6 Kemenangan Lagi untuk Jadi Juara)

Wasit menilai bahwa telah terjadi pelanggaran terlebih dahulu terhadap Jose Gaya sebelum terjadinya gol.

Namun melalui tayangan ulang, terlihat bahwa yang mendorong Jose Gaya hingga terjatuh adalah rekannya sendiri, Gabriel Paulista.

Keputusan tersebut sangat menyakitkan bagi Levante, terlebih satu menit berselang atau tepatnya di menit ke-65, Valencia berhasil unggul berkat gol Luciano Vietto.

Jelang laga berakhir, Valencia berhasil memperbesar kedudukan menjadi 3-1 setelah Parejo berhasil mengeksekusi penalti pada menit ke-89.

Penalti tersebut didapat Valencia setelah Simone Zaza dijatuhkan oleh Rober Pier di area terlarang.

Kemenangan ini membuat Valencia mengumpulkan 43 poin atau unggul satu dari Real Madrid untuk kembali menempari posisi ketiga pada klasemen sementara La Liga Spanyol pekan ke-23.

Sedangkan di pertandingan lain, terjadi dua hasil imbang antara Barcelona saat menjamu Getafe dan Celta Vigo menghadapi Espanyol.

La Liga Spanyol pekan ke-23 masih menyisakan satu pertandingan lagi yang akan digelar pada Senin (12/2/2018) atau Selasa dini hari WIB antara Deportivo La Coruna menghadapi Real Betis.

(Baca Juga: Jose Mourinho Sebut Manchester United Takkan Bisa Bobol Gawang Newcastle United dalam 10 Jam)

Berikut hasil lengkap pekan ke-23 La Liga Spanyol hingga Minggu (11/2/2018):

Jumat (9/2/2018):

Athletic Bilbao 0 - 0 Las Palmas

Sabtu (10/2/2018):

Villarreal 1 - 2 Deportivo Alavés (Carlos Bacca 77'; Rodrigo Ely 39', Ibai Gómez 71')

Málaga 0 - 1 Atlético Madrid (Antoine Griezmann 1')

Leganés 0 - 1 Eibar (Ivan Ramis 90+4')

Real Madrid 5 - 2 Real Sociedad (Lucas Vázquez 1', Cristiano Ronaldo 27', 37', 80', Toni Kroos 34'; Jon Bautista 74', Asier Illarramendi 83')

Minggu (11/2/2018):

Sevilla 1 - 0 Girona (Pablo Sarabia 46')

Barcelona 0 - 0 Getafe

Celta de Vigo 2 - 2 Espanyol (Maximiliano Gómez 32', 80'; 10' Léo Baptistao, Gerard Moreno 87')

Valencia 3 - 1 Levante (Santi Mina 17', Luciano Vietto 65', Dani Parejo 89'-pen; Sergio Postigo 18')

Senin (12/2/2018):

Deportivo La Coruna vs Real Betis