Raphael Varane: Zinedine Zidane Memiliki Intuisi Supernatural

By Ahmad Tsalis Fahrurrozi - Minggu, 10 Juni 2018 | 09:26 WIB
Ekspresi Zinedine Zidane saat mengkonfirmasi mundur sebagai pelatih Real Madrid di Valdebebas, Madrid, Spanyol, pada Kamis (31/5/2018). (PIERRE-PHILIPPE MARCOU / AFP)

Pemain Real Madrid, Raphael Varane, percaya bahwa dibalik mundurnya Zinedine Zidane ada hal yang tak diketahui orang-orang pada masa depan nanti.

Keputusan undur diri Zinedine Zidane dari tampuk kepelatihan Real Madrid memang masih menjadi misteri hingga saat ini.

Zidane yang mampu mengantarkan Real Madrid menjadi kampiun Liga Champions musim ini, secara mengejutkan memutuskan mundur dari jabatannya sebagai nakhoda El Real selang lima hari.

Hal itu membuat sang bek tengah andalan, Raphael Varane, tak menyangka peristiwa itu terjadi.

"Kami para pemain diberitahu sebelum konferensi pers dengan pesan yang Zidane kirim kepada setiap pemain. Jelas kami sedikit terkejut, itu adalah momen yang menyedihkan," ucap Varane dilansir BolaSport.com dari Marca.

"Saya merasa sedikit kaget dan juga heran," kata Varane menambahkan.

(Baca Juga: Jadwal Lengkap Piala Dunia 2018, Awal dan Akhir di Moskwa)


Sang pelatih 46 tahun pun menjelaskan bahwa alasan ia mundur adalah sudah saatnya El Real memiliki metode dan pendekatan permainan yang berbeda.

"Setelah tiga tahun, dibutuhkan perubahan. Saya tahu ini adalah momen yang aneh, tetapi menurut saya ini keputusan tepat," kata Zidane seperti dilansir BolaSport.com dari AS.

Meski tak menyangka Zidane bakal pergi secepat itu, Varane yakin bahwa keputusan tersebut adalah hal terbaik bagi Madrid dan Zidane.

(Baca Juga: Demi Ulangi Kejayaan era Zidane, Real Madrid Butuh Pelatih Cupu!)

Sebab, bek timnas Prancis itu yakin bahwa Zidane adalah pelatih yang mampu melihat dan merasakan sesuatu yang tak disadari oleh orang lain.

Kemampuan tersebut membuat Zidane layaknya seorang yang memiliki intuisi atas kekuatan supernatural soal masa depan.

(Baca Juga: Jose Mourinho Bikin Marcus Rashford Menderita di Manchester United)

"Ia adalah pelatih yang sangat sensitif terhadap sikap para pemain dan apa yang bisa kami rasakan," ujar bek berpostur 191 cm.

Ia pun percaya bahwa suatu perubahan kecil memang bagus untuk semua orang, tetapi hal itu harus dibuktikan.

"Kami akan mencari tahu nanti jika Zidane memang benar. Musim-musim kami di Liga Spanyol dapat menjadi tanda bahwa ia benar," ujar Varane.

"Jadi jika ia mengatakan hal itu, itu bukan apa-apa. Saya pikir ada beberapa kebenaran," kata eks-pemain Lens.

"Akan tetapi, mungkin kami perlu menunggu dan melihat apa yang akan terjadi nanti," tuturnya menambahkan.

Pada akhirnya, pemain bernama lengkap Raphael Xavier Varane itu menilai bahwa apa yang telah dilakukan Zidane adalah menakjubkan.

(Baca Juga: Akankah Ronaldo dan Messi Saling Berhadapan di Piala Dunia 2018?)

 

Jerman jadi satu-satunya tim Eropa yang lolos kualifikasi Piala Dunia 2018 dengan selisih gol +39 . Bagaimana pendapat kalian? . #jerman #pialadunia #pialadunia2018 #worldcup #worldcup2018 #euphorussia #menujurusia2018

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on