Espanyol Vs Barcelona - El Barca Cetak 3 Gol pada Babak Pertama

By Septian Tambunan - Minggu, 9 Desember 2018 | 03:40 WIB
Megabintang FC Barcelona, Lionel Messi (tengah), beraksi dalam laga Liga Spanyol melawan Espanyol di Stadion RCDE pada 8 Desember 2018. (TWITTER.COM/FCBARCELONA)

FC Barcelona unggul 3-0 atas Espanyol pada babak pertama laga pekan ke-15 Liga Spanyol di Stadion RCDE, Sabtu (8/12/2018) waktu setempat atau Minggu dini hari WIB.

Dikutip BolaSport.com dari Whoscored, FC Barcelona memang tampil lebih mendominasi.

El Barca memimpin penguasaan bola dengan 62,7 persen.

(Baca Juga: Hasil Chelsea Vs Man City - The Citizens Telan Kekalahan Perdana)

Dari segi peluang, Barcelona memiliki 9 yang 5 di antaranya mengarah tepat sasaran.

Adapun Espanyol mempunyai 7 kesempatan, di mana 1 menuju ke gawang lawan.

Mengambil inisiatif serangan sejak awal pertandingan, Barcelona unggul 1-0 pada menit ke-17.

Tendangan bebas yang dieksekusi Lionel Messi meluncur mulus ke gawang Espanyol.

(Baca Juga: Neymar Ungkap Perbedaan Mencolok Antara Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi)

Ousmane Dembele mampu menggandakan keunggulan El Barca menjadi 2-0 pada menit ke-26.

Menerima operan Lionel Messi, Dembele kemudian melepaskan sepakan melengkung dari dalam kotak penalti yang tak dapat dihalau kiper tuan rumah, Diego Lopez.

Luis Suarez mengubah papan skor menjadi 3-0 untuk Barcelona pada menit ke-45.

Mendapat sodoran Ousmane Dembele, Luis Suarez menghunjamkan tembakan kaki kiri dari sudut sempit yang membuat bola bergulir di antara kaki Diego Lopez sebelum masuk ke gawang Espanyol.

Skor 3-0 untuk Barcelona bertahan sampai turun minum.

Espanyol 0-3 Barcelona (Lionel Messi 17', Ousmane Dembele 26', Luis Suarez 45')

Susunan Pemain:

Espanyol (4-4-1-1): 13-Diego Lopez; 6-Oscar Duarte, 12-Didac Vila, 16-Javi Lopez, 15-David Lopez; 4-Victor Sanchez, 10-Sergi Darder, 21-Marc Roca, 17-Hernan Perez; 14-Oscar Melendo; 7-Borja Iglesias

Pelatih: Rubi

Barcelona (4-3-3): 1-Marc-Andre ter Stegen; 3-Gerard Pique, 18-Jordi Alba, 15-Clement Lenglet, 2-Nelson Semedo; 4-Ivan Rakitic, 22-Arturo Vidal, 5-Sergio Busquets; 10-Lionel Messi, 9-Luis Suarez, 11-Ousmane Dembele

Pelatih: Ernesto Valverde

Wasit: Carlos Del Cerro

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Bicara Persija Jakarta hari ini.... . #persija #persijaday

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on