10 Gol Terbaik Liga Champions 2017-2018 - Tanpa Torehan Messi dan Pemain Liverpool

By Verdi Hendrawan - Senin, 28 Mei 2018 | 06:29 WIB
Megabintang Real Madrid, Cristiano Ronaldo (tengah), mencetak gol dengan tendangan salto dalam laga leg pertama perempat final Liga Champions kontra Juventus di Stadion Allianz, Turin, Italia pada 3 April 2018. (ALBERTO PIZZOLI/AFP )

Liga Champions 2017-2018 telah berakhir dan menghasilkan total 401 gol! Real Madrid yang menjadi juara pun kembali menunjukkan dominasinya dalam pemilihan 10 gol terbaik musim ini.

Ke-10 daftar pencetak gol terbaik Liga Champions ini disusun oleh tim pengamat teknis yang dibentuk UEFA sebagai penyelenggara turnamen.

Tim tersebut terdiri dari para pelatih dan mantan pemain, yaitu Jerzy Engel (Polandia), Thomas Schaaf (Jerman), Mixu Paatelainen (Finlandia), Peter Rudbaek (Denmark), Cristian Chivu (Rumania), dan David Moyes (Skotlandia).

Real Madrid, yang total mencetak 33 gol sepanjang Liga Champions 2017-2018, berhasil menyertakan 4 lesatan yang masuk ke dalam daftar 10 gol terbaik musim ini.

Empat gol terbaik milik Real Madrid musim ini disumbangkan oleh dua nama, yaitu Cristiano Ronaldo dan Gareth Bale.

(Baca Juga: Jadwal Lengkap Piala Dunia 2018, Awal dan Akhir di Moskwa)

Uniknya, dua torehan milik Cristiano Ronaldo itu berada di peringkat pertama dan ke-10 pada daftar tersebut.

Gol terbaik yang sukses dicetak Cristiano Ronaldo pada Liga Champions musim ini ia lesakkan ke gawang Juventus pada laga leg 1 perempat final di Stadion Allianz, Turin, 3 April 2018.

Sedangkan torehan Cristiano Ronaldo yang menempati posisi terbawah berhasil ia cetak ke gawang Borussia Dortmund pada fase grup di Stadion Santiago Bernabeu, 6 Desember 2017.

Sedangkan dua torehan milik Gareth Bale menempati posisi ke-2 dan 6 dalam daftar 10 gol terbaik tersebut.

Gol milik Gareth Bale yang menduduki posisi ke-2 ia cetak pada laga final Liga Champions ke gawang Liverpool di Stadion NSC Olimpiyskiy, Kiev, pada 26 Mei 2018.

Sementara satu gol lainnya bersarang ke gawang Borussia Dortmund di fase grup di Stadion Signal Iduna Park, 26 September 2017.

(Baca Juga: Penegasan Lanjutan dari Cristiano Ronaldo soal Rencana Hengkang dari Real Madrid)

Uniknya, keenam pengamat teknis tersebut tidak memilih salah satu dari 41 gol yang berhasil dicetak Liverpool sepanjang Liga Champions musim ini.

Padahal, gol-gol milik dua pemain Liverpool, Mohamed Salah dan Sadio Mane, sempat menjadi kandidat gol terbaik.

Selain itu, dari 10 gol terbaik yang dirilis UEFA, tidak ada satu pun yang berasal dari 6 lesatan yang berhasil dicetak megabintang milik Barcelona, Lionel Messi, di Liga Champions musim ini.

Untuk melihat ke-10 gol terbaik Liga Champions 2017-2018, KLIK DI SINI.

Berikut daftar 10 gol terbaik Liga Champions 2017-2018 versi UEFA:

1. Cristiano Ronaldo (untuk Real Madrid, Vs Juventus), leg 1 perempat final, 3 April 2018

2. Gareth Bale (Real Madrid, vs Liverpool), Final, 26 Mei 2018

3. Gonzalo Higuaín (Juventus, vs Tottenham Hotspur), leg 1 babak 16 besar, 13 Februari 2018

4. Antoine Griezmann (Atlético Madrid, vs AS Roma), matchday 5 Grup C, 22 November 2017

5. Edin Dzeko (AS Roma, vs Chelsea), matchday 3 Grup C, 18 Oktober 2017

6. Gareth Bale (Real Madrid, vs Borussia Dortmund), matchday 2 Grup H, 26 September 2017

7. Fred (Shakhtar Donetsk, vs AS Roma), leg 1 babak 16 besar, 21 Februari 2018

8. Kevin De Bruyne (Manchester City, vs Shakhtar Donetsk), matchday 2 Grup F, 26 September 2017

9. Lorenzo Insigne (Napoli, vs Shakhtar Donetsk), matchday 5 Grup F, 21 November 2017

10. Cristiano Ronaldo (Real Madrid, vs Borussia Dortmund), matchday 6 Grup H, 6 Desember 2017