Malas dalam 2 Hal, Timnas Prancis Malah Menangi Piala Dunia 2018

By Ahmad Tsalis Fahrurrozi - Selasa, 16 Oktober 2018 | 23:19 WIB
Ousmane Dembele (tengah) saat merayakan kesuksesan timnas Prancis juara Piala Dunia 2018 usai mengalahkan Kroasia pada final di Stadion Luzhniki, Moskow, 15 Juli 2018. ( JEWEL SAMAD/AFP )


Pelatih Didier Deschamps dilempar ke udara oleh pemainnya setelah membawa timnas Prancis mengalahkan Kroasia dalam laga final Piala Dunia 2018 di Stadion Luzhniki, Moskow, 15 Juli 2018. ( ALEXANDER NEMENOV / AFP )

(Baca Juga: Kylian Mbappe Permalukan Bintang Barcelona di Latihan Timnas Prancis)

Lagi-lagi, timnas Prancis menunjukkan efektivitasnya. Antoine Griezmann cs dalam penguasaan bola hanya berada di peringkat 19 dengan rerata 48 persen dalam setiap pertandingan.

Meski Prancis tampak minor dalam aspek tersebut, Wakil Sekretaris Jenderal FIFA, Zvonimir Boban, menilai bahwa Les Bleus tetaplah pemenang yang layak.

"Prancis adalah pemenang yang layak. Di bawah penataan yang stabil dari Didier Deschamps, yang memiliki visi jelas dan tepat tentang bagaimana memanfaatkan para pemain yang ada di tangannya untuk melaju sejauh mungkin," kata Boban dilansir BolaSport.com dari FIFA.

"Mereka adalah pemain yang paling mapan dan meyakinkan secara keseluruhan," terang legenda timnas Kroasia ini menutup.