Belanda Berikan Pukulan Perdana untuk Prancis di UEFA Nations League

By Ade Jayadireja - Sabtu, 17 November 2018 | 04:48 WIB
Pemain Belanda, Georginio Wijnaldum (kanan), melakukan selebrasi setelah menjebol gawang Prancis dalam lanjutan fase grup UEFA Nations League di Stadion Feyenoord, Jumat (16/11/2018) (TWITTER UEFA)

Timnas Belanda memberikan kekalahan pertama untuk Prancis dalam ajang UEFA Nations League 2018-2019.

Memainkan matchday keempat Grup 1 di kandang sendiri, Stadion Feijenoord, Jumat (16/11/2018), Belanda sukses membungkam Prancis dengan skor 2-0.

Kemenangan De Oranje lahir dari Georginio Wijnaldum dan penalti Memphis Depay.

Berlaku sebagai tuan rumah di Stadion Feyenoord, Belanda tampil sangat ofensif sejak kick-off.

Sebanyak 19 tembakan mereka lepaskan di sepanjang 90 menit, sedangkan Prancis tujuh.

Kendati demikian, tim tuan rumah harus menunggu sampai menit ke-44 untuk membuka rekening gol.

Georgionio Wijnaldum membuka keunggulan Belanda lewat sepakan voli hasil bola rebound.

Skor 1-0 untuk Belanda bertahan sampai babak pertama rampung.

Selepas turun minum, gempuran Belanda berlanjut.

Tim Oranye nyaris menggandakan keunggulan via tembakan tepat sasaran Danzel Dumfries pada menit ke-62, tetapi gagal berbuah gol karena penyelamatan gemilang Lloris.

Memasuki menit ke-73, usaha Belanda untuk menambah gol lagi-lagi terbentur oleh aksi memukau Lloris.

(Baca juga: UEFA Nations League - Belanda Vs Prancis, Oranje Belajar dari Pengalaman Selalu Kalah)

Kiper andalan Tottenham Hotspur itu dua kali mementahkan tembakan Memphis Depay.

Terus-terusan menggempur, Belanda akhirnya mendapat penalti pada masa injury time setelah Frankie de Jong dijatuhkan di dalam kotak terlarang.

Peluang tersebut mampu dikonversi menjadi gol oleh Depay yang maju sebagai eksekutor.

Tak ada gol tambahan sampai terdengar bunyi panjang peluit.

Kemenangan ini membuat Belanda bercokol di peringkat kedua klasemen dengan mengantongi enam poin.

Sementara itu, Prancis tetap memuncaki tabel dengan koleksi tujuh angka.

Padahal Tim Ayam Jantan bisa memastikan diri maju ke semifinal andai mendapat hasil seri saja dalam laga ini.

(Baca juga: UEFA Nations League - Prancis Cuma Butuh Seri, Blaise Matuidi Enggan Remehkan Belanda)

Belanda 2-0 Prancis (Georginio Wijnaldum 44', Memphis Depay pen-90+5')

Belanda: 1-Jasper Cillessen, 5-Daley Blind, 4-Virgil van Dijk, 2-Danzel Dumfries, 3-Matthijs de Light, 11-Ryan Babel (Nathan Ake 90'), 8-Georginio Wijnaldum (Trindade Vilhena 89'), 6-Marten de Roon,7-Frankie de Jong, 10-Memphis Depay, 9-Steven Bergwijn (Quincy Promes 86')

Pelatih: Ronald Koeman

Prancis: 1-Hugo Lloris, 12-Lucas Digne, 4-Raphael Varane, 3-Presnel Kimpembe, 2-Benjamin Pavard,14-Blaise Matuidi (Moussa Sissoko 65'), 15-Steven Nzonzi (Tanguy NDembele 81'),13-N'Golo Kante, 9-Olivier Giroud (Ousmane Dembele 65'), 7-Antoine Griezmann, 10-Kylian Mbappe

Pelatih: Didier Deschamps