Kekhawatiran Edy Rahmayadi soal Evan Dimas dan Ilham Udin di Malaysia Kini Jadi Kenyataan

By Adif Setiyoko - Kamis, 19 April 2018 | 13:41 WIB
Pangkostrad Letnan Jenderal TNI Edy Rahmayadi terpilih sebagai Ketua Umum PSSI Periode 2016-2020 pada Kongres PSSI di Hotel Mercure, Jakarta, Kamis (10/11/2016). ( KUKUH WAHYUDI/BOLA /JUARA.NET )

Alasannya dikarenakan kebutuhan tim mengingat jadwal pertandingan Selangor FA saat itu padat.

(Baca juga: Pemain Asing asal Serbia Ini Merasa Iri dengan Megahnya Suporter Persib dan Persija)

Oleh karena itu, Sekretaris Jenderal (Sekjen) PSSI, Ratu Tisha Destria, mencoba menjalin komunikasi lagi dengan pihak Selangor FA terkait Evan Dimas dan Ilham Udin.

"Saya masih komunikasi dengan Selangor FA. Dari pembicaraan yang ada, mereka tahu ini partai penting untuk Indonesia. Tapi, kami hormati keputusan mereka dan kita lihat negosiasinya seperti apa," kata Tisha kepada wartawan, termasuk BolaSport.com.


Sekertaris Jendral Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia, Ratu Tisha Destria, saat ditemui seusai mengikuti rapat tertutup terkait prestasi Indonesia di Asian Games 2018 di Gedung Sekretariat Chef de Mission, Gedung Perjuangan dan Solidaritas Atlet Asian Games, Kompleks PTIK, Jakarta Selatan, Kamis pagi (8/3/2018). ( VERDI HENDRAWAN/BOLASPORT.COM )

Tisha mengatakan dalam waktu dekat ini ia akan segera berkomunikasi dengan manajemen Selangor FA.

Alumnus Institut Teknologi Bandung tersebut juga tidak bisa menyebut pemain baru yang bakal dipanggil bila Selangor FA enggan melepas Evan Dimas dan Ilham Udin.

(Baca juga: Baru Sebulan Gabung Persib, Pemain Asing Ini Sindir Kepemimpinan Wasit Liga 1)