Tak Seberuntung Pendukung Timnas U-23 Indonesia di Asian Games, Jutaan Fan Vietnam Dilarang Menonton Timnya

By Ragil Darmawan - Selasa, 14 Agustus 2018 | 16:56 WIB
Koreografi suporter saat menyaksikan pertandingan Grup A cabang sepak bola Asian Games 2018 antara tim nasional U-23 Indonesia dan Taiwan di Stadion Patriot, Minggu (12/8/2018). ( GARRY ANDREW LOTULUNG/KOMPAS.COM )

 Timnas U-23 Vietnam memulai laga pertama sepak bola putra Asian Games 2018 melawan Pakistan.

Duel perdana Grup D itu digelar di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang Timur, Kabupaten Bekasi, Selasa (14/8/2019) pukul 16.00 WIB.

Namun, jutaan fan Vietnam kini sedang marah-marah karena tak punya kesempatan menyaksikan laga itu, baik lewat TV maupun online (streaming).

Para penggemar Timnas U-23 Vietnam memang tak seberuntung fan sepak bola di Indonesia.

(Baca Juga: Asian Games 2018 - Pelatih Korea Selatan Keluhkan Kondisi Lapangan Stadion Si Jalak Harupat)

Sebagaimana dikutip BolaSport.com dan SuperBall.id dari VN Express, Selasa (14/8/2018), tidak ada satupun stasiun TV di Vietnam yang memiliki hak siar Asian Games 2018, terutama cabang sepak bola.

Para penggemar Vietnam yang berharap bisa menyaksikannya secara online juga tak bisa karena diblok.

Kondisi itu benar-benar membuat para pencinta Timnas U-23 Indonesia tenggelam dalam kekecewaan yang sangat mendalam.

"Saya tak bisa menunggu sampai ada hak siar seperti Piala Dunia 2018, mestinya Asiam Games 2018 disiarkan secara online," keluh Hoang Minh, salah seorang penggemar Vietnam.