Saint Etienne, Klub Prancis yang Tertarik pada Egy Maulana Vikri, Sering Lahirkan Pemain Berstandar Liga Champions

By Andrew Sihombing - Rabu, 10 Januari 2018 | 13:27 WIB
Egy Maulana Vikri (INSTAGRAM.COM/EGY MAULANA VIKRI)

Kualitas akademi sepak bola milik Saint Etienne, tempat Egy Maulana Vikri menjalani trial pada Desember 2017, mendapat pengakuan dari tim raksasa Liga Inggris, Manchester City. 

Ketika menjalani trial tersebut, Egy Maulana Vikri sukses mencetak dua gol dalam sebuah pertandingan uji coba sebagaimana disebut eks pelatih Timnas U-19 Indonesia, Indra Sjafri. 

"Egy bilang kepada saya, bermain di Prancis ternyata tidak sesulit yang dibayangkan. Terbukti, Egy mampu mencetak dua gol," ucap Indra Sjafri. 

(Baca Juga: Pemain Muda Rekrutan Sir Alex Ferguson di Manchester United Dikontrak Klub Vietnam)

Egy Maulana Vikri belum pasti akan bergabung dengan Saint Etienne.

Hanya, bila memang memutuskan demikian, Egy Maulana akan mencicipi pengalaman baru di tim yang kualitasnya akademi sudah mendapat pengakuan tinggi. 

(Baca Juga: Akademi Klub Peminat Egy Maulana Sering Menetaskan Pesepak Bola Profesional Eropa)

Sebab, tim raksasa Liga Inggris, Manchester City, yang menggagas kerja sama dengan klub tersukses Liga Prancis dengan 10 trofi Ligue 1 tersebut. 

Kerja sama yang digelar dalam bendera program City Football Group (CFG) ini salah satunya memungkinkan pemain muda Manchester City dipinjamkan ke klub feeder


Menpora Imam Nahrawi (ketiga dari kiri) berpose bersama Egy Maulana (ketiga dari kanan), agen Dusan Bogdanovic (kedua dari kanan), ayah angkat Egy, Subagja Suihan (kedua dari kiri), dan Deputi III Kemenpora Raden Isnanta di Kantor Kemenpora, Senayan, Jakarta Selatan, Jumat (5/1/2018) sore WIB(SEGAF ABDULLAH/BOLASPORT.COM)

Ada pun Manchester City juga mendapat opsi pertama membeli pemain dari klub feeder tersebut. 

CEO Manchester City yang juga mantan Wakil Presiden Barcelona serta sobat kental Pep Guardiola, Ferran Soriano adalah sosok yang ditunjuk memimpin program CFG tersebut. 

(Baca Juga: Uji Coba Klub Liga 1 Pekan Lalu - Sriwijaya FC Pesta Gol, Mitra Kukar Kalah Telak)

"Manchester City terkesan dengan kemampuan kami melahirkan pesepak bola berstandar Liga Champions," kata salah satu direktur olah raga klub seperti dikutip BolaSport.com dari powerleague.co.uk.

(Baca Juga: Resmi, Bek Kiri Timnas Thailand Ini Jadi Pemain Ketiga Negerinya di Kasta Teratas Liga Jepang 2018)

Manchester City beberapa kali mencoba membeli pemain jebolan akademi Saint Etienne, di antaranya Kurt Zouma yang akhirnya hengkang ke Chelsea pada 2014. 

Jebolan akademi junior Saint Etienne lainnya yang tengah bermain buat Napoli, yakni Faouzi Ghoulam, juga diminati oleh Pep Guardiola.