Manajer Tim Yamaha Tech3 Berharap Rookie asal Malaysia Dapat Bersinar di Jerez

By Susi Lestari - Rabu, 25 April 2018 | 21:43 WIB
Manajer Tim Yamaha Tech3, Herve Poncharal (tengah), berpose bersama pebalapnya, Hafizh Syahrin. (DOK. MOTOGP)

(Baca Juga: Lucas Matthysse: Saya Sudah Siapkan Peti Mati untuk Manny Pacquiao)

Hafizh Syahrin saat ini berada di posisi ke-13 klasemen sementara kejuaraan dunia pebalap MotoGP 2018 dengan raihan sembilan poin.

Raihan tersebut menempatkan Hafizh sebagai pebalap tahun pertama MotoGP dengan posisi teratas.

Menyusul Hafizh adalah Franco Morbidelli yang berada di urutan 17 dengan raihan enam poin, kemudian diikuti Takaaki Nakagami di peringkat 18 (lima poin).

Sementara itu, dua pebalap rookie lainnya, Thomas Luthi dan Xavier Simeon, hingga saat ini belum mengumpulkan poin.