Pemilik Sirkuit Sepang Malaysia Masih Kecewa dengan Penolakan Dani Pedrosa

By Samsul Ngarifin - Rabu, 29 Agustus 2018 | 22:31 WIB
Tim Yamaha SIC Petronas diresmikan saat GP Inggris di Sirkuit Silverstone, Inggris, Kamis (23/8/2018). (DOK. AUTOSPORT)

Setelah Pedrosa menolak, incaran SIC Racing kemudian beralih kepada Fabio Quartararo yang saat itu sedang tampil bagus di kelas Moto2.

Akhirnya saat GP Inggris, tim SIC Racing diresmikan dan mengumumkan Franco Morbidelli dan Fabio Quartararo sebagai pebalap musim depan.

(Baca Juga: Simone Julia Berbagi Momen Dramatis Saat Dirinya 'Kehilangan' Medali Perunggu Asian Games 2018)

"Pilihan kami selanjutnya adalah Fabio Quartararo, karena tidak ada pebalap MotoGP lain yang sesuai dengan apa yang kami inginkan," tutur Razlan lagi.

"Jadi kami kecewa, tetapi kami juga senang memiliki Fabio Quartararo," lanjutnya.

Musim depan, Morbidelli akan mendapatkan motor Yamaha M1 spek 2019, sedangkan Quartararo mendapat spek 2018.