Nelson Piquet: Lewis Hamilton dan Fernando Alonso Berada di Level yang Sama

By Susi Lestari - Jumat, 5 Januari 2018 | 20:07 WIB
Tiga pebalap Formula 1 (F1), Sebastian Vettel, Fernando Alonso, dan Lewis Hamilton, berpose setelah balapan GP Singapura, 25 September 2010. (CHRISTOPHE ARCHAMBAULT/AFP)

Mantan pebalap Formula 1 Brasil, Nelson Piquet, mengatakan bahwa Lewis Hamilton (Inggris Raya) dan Fernando Alonso (Spanyol) berada di level yang sama.

"Saya tidak berpikir Alonso lebih baik. Saya pikir, mereka berada pada level yang sama," kata Piquet dikutip BolaSport.com dari Express.

Hamilton dan Alonso adalah dua pebalap yang pernah menjadi satu tim berada di bawah bendera McLaren.

Keduanya juga pernah menyabet gelar juara dunia Formula 1.

(Baca Juga: Lee Chong Wei Meminta BWF untuk Membebaskannya dari Aturan Baru yang Merugikan)

Alonso mampu meraih gelar juara dunia pada 2005 dan 2006.

Sementara itu, Hamilton telah berhasil mengantongi empat gelar juara dunia pada 2013, 2014, 2015, dan 2017.

Pada balapan musim lalu, Alonso diprediksi akan menjadi penantang berat Hamilton.

Namun, performa mobil McLaren yang kuranf bagus membuat Alonso puas berada di posisi 16 pada klasemen akhir musim, sedangkan Hamilton berhasil mengoleksi gelar juara dunia keempatnya di Formula 1.

Meski tidak menjadi pesaing berat, Hamilton justru mengakui bahwa hubungan uniknya dengan Alonso terjadi pada Formula 1 2017.

Bagi pebalap berusia 32 tahun itu, Alonso sangat dibutuhkan dalam karier membalapnya.

"Saya menghadapi persaingan yang hebat dengan Fernando awal tahun ini dan menjelang akhir musim di Meksiko," kata Hamilton.

"Saya ingin lebih banyak bersaing dengan dia di lintasan. Namun, saya pikir McLaren memang memiliki waktu yang sulit musim lalu," ujar Hamilton.

Alonso dan Hamilton akan memulai debut balapan Formula 1 2018 pada Grand Prix Australia, Maret mendatang.