Jadi Pemanis Ajang Esports, Bagaimana Cosplayer Cantik Persiapkan Diri untuk Tampil Seksi?

By Septian Tambunan - Senin, 14 Agustus 2017 | 23:09 WIB
Salah satu peserta Hasagi Cosplay Competition, Ridzky Nur Aprilia, meramaikan turnamen esports League of Legends yang diselenggarakan oleh Garena Indonesia di Hotel Pullman Central Park, Jakarta, Sabtu (12/8/2017). (SEPTIAN TAMBUNAN/BOLASPORT.COM)

Baca Juga: VIDEO - Gol Menukik Radamel Falcao Bikin Kylian Mbappe Tepuk Tangan

Ridzky pun mengungkapkan olahraga yang dia tekuni.

"Saya melakukan senam lantai, tidak mau yang berat-berat," kata Ridzky tertawa.

"Saya biasanya melakukan senam lantai setiap malam sebelum tidur. Misalkan, hari ini push-up lima kali, besok 10 kali, terus ditambahin, tetapi kalau sudah capai, saya tidur. Setelah olahraga, tidurnya jadi lebih cepat nyenyak," ucap Ridzky.

Ridzky pun mengaku gembira menjadi cosplayer karena bisa mempunyai sangat banyak teman.


Para peserta Hasagi Cosplay Competition meramaikan turnamen esports League of Legends yang diselenggarakan oleh Garena Indonesia di Hotel Pullman Central Park, Jakarta, Sabtu (12/8/2017).(SEPTIAN TAMBUNAN/BOLASPORT.COM)

Akan tetapi, gadis yang menggemari sit-up ini juga pernah mengalami hal menyedihkan.

"Waktu itu saya pakai sepatu hak kelamaan, lalu darah mengendap di dalam kuku jempol saya, darahnya tidak keluar, mengendap di situ saja," ujar Ridzky.

"Kurang lebih sembuh dalam waktu tiga sampai empat bulan. Tapi untungnya bisa jadi peringkat 2 dan waktu itu saya pakai kostum ini juga," tutur Ridzky yang memainkan peran Ahri dari karakter League of Legends.

Baca Juga: Neymar Terus-menerus Gocek Pemain Guingamp, Total Berapa Kali ya?