5 Transfer Paling Aneh, dari Disogok Es Krim Sampai Dibayar dengan Daging dan Minyak

By Ade Jayadireja - Sabtu, 2 Juni 2018 | 06:24 WIB
Ekspresi pelatih Tottenham Hotspur, Mauricio Pochettino, saat menyaksikan timnya berlaga pada babak semifinal Piala FA versus Manchester United di Stadion Wembley, London, Inggris, Sabtu (21/4/2018). (BEN STANSALL/AFP)

Bursa transfer musim panas 2018 sudah dibuka. Klub-klub pun siap saling sikut demi mendapatkan pemain incaran.

Sesi jual-beli pemain selalu memunculkan cerita seru.

Setiap lantai bursa pemain dibuka, selalu saja ada kejadian-kejadian menarik.

Sebagai contoh, pada musim panas 2017, Paris Saint-Germain menggelontorkan 222 juta euro (Rp 3,5 triliun) untuk membeli Neymar dari FC Barcelona.

Nominal tersebut memecahkan rekor transfer dunia.

(Baca juga: Real Madrid Pasang Harga Rp 3,6 Triliun untuk Pahlawan Liga Champions)

Menilik sejarah bursa transfer ke belakang, ada banyak hal-hal unik yang terjadi.

Apa sajakah itu?

1. NEGOSIASI ES KRIM

Pada 1928, Hugh McLenahan hanyalah seorang pemain berusia 18 tahun sekaligus pedagang es krim yang sedang mengalami masalah finansial.