5 Transfer Paling Aneh, dari Disogok Es Krim Sampai Dibayar dengan Daging dan Minyak

By Ade Jayadireja - Sabtu, 2 Juni 2018 | 06:24 WIB
Ekspresi pelatih Tottenham Hotspur, Mauricio Pochettino, saat menyaksikan timnya berlaga pada babak semifinal Piala FA versus Manchester United di Stadion Wembley, London, Inggris, Sabtu (21/4/2018). (BEN STANSALL/AFP)


Mohammed Sumaila (kiri)(DOK INSTAGRAM)

Uang menjadi salah satu motivasi seorang pesepak bola untuk bermain di sebuah klub.

Namun, hal tersebut tidak berlaku buat Mohammed Sumaila.

Pada Agustus 2017, pemain asal Ghana itu rela membela klub amatir Turki, Yorukalispor, meski hanya dibayar dengan 10 liter minyak zaitun.

(Baca Juga: Akrab dengan Messi Alasan Pemain Muda Ini Dibawa Argentina ke Piala Dunia 2018)

"Saya ditransfer ke Kutahya, tetapi bergabung ke Yorukalispor lebih dulu untuk bermain dalam sebuah turnamen yang berlangsung selama sebulan di Mudanya," kata Sumaila seperti dikutip BolaSport.com dari The Sun.

"Mereka tidak punya uang dan menawari saya minyak organik. Jadi, saya terima saja," tutur penyerang berumur 26 tahun itu.