Hasil Liga Jerman - Borussia Dortmund Menang Besar

By Lariza Oky Adisty - Kamis, 27 September 2018 | 04:50 WIB
Bintang Borussia Dortmund, Marco Reus, merayakan golnya ke gawang FC Nuernberg pada pertandingan pekan ke-5 Liga Jerman di Stadion Signal Iduna Park, Dortmund, Kamis (27/9/2018). (BERND THISSEN/DPA/AFP)

Borussia Dortmund terus menempel FC Bayern Muenchen di klasemen sementara Liga Jerman usai mengempaskan FC Nuernberg 7-0 pada pertandingan pekan ke-5 di Stadion Signal Iduna Park, Kamis (27/9/2018) dini hari WIB.

Borussia Dortmund hanya butuh 9 menit untuk unggul via gol Jacob Bruun Larsen.

Kapten tim, Marco Reus, menambah keunggulan tim berjulukan Die Schwarzegelbe (Si Kuning-Hitam) tersebut pada menit ke-32.

Skor 2-0 bertahan hingga babak pertama berakhir.

Skuat asuhan Lucien Favre itu menggila pada babak kedua. Achraf Hakimi menambah keunggulan pada menit ke-49 menyambut umpan Reus.

Marco Reus tidak mau ketinggalan mencatatkan namanya di papan skor dan mencetak gol keduanya ke gawang Nuernberg pada menit ke-58.

Nuernberg semakin terpuruk kala laga memasuki 15 menit akhir. Bek Dortmund, Manuel Akanji, menambah keunggulan tuan rumah menjadi 5-0.

Borussia Dortmund belum puas dengan skor itu. Dua pemain muda mereka, Jadon Sancho dan Julian Weigl, melengkapi pesta gol masing-masing pada menit ke-85 dan 88.

Kemenangan besar Dortmund menempatkan mereka pada posisi kedua di klasemen sementara Liga Jerman dengan raihan 11 poin dari 5 pekan.

Mereka tertinggal dua poin dari Bayern Muenchen yang menduduki peringkat pertama.

(Baca Juga: Mau Beli Paul Pogba? Harus Lebih Mahal daripada Neymar!)

Hasil Liga Jerman pekan ke-5, Kamis (27/9/2018) dini hari WIB:

  • Borussia Dortmund vs FC Nuernberg 7-0 (Jacob Bruun Larsen, 9', Marco Reus, 32', 58', Achraf Hakimi, 49', Manuel Akanji, 74' Jadon Sancho, 85', Julian Weigl, 88').
  • RB Leipzig vs Vfb Stuttgart 2-0 (Willi Orban, 45+1', Jean Kevin Augustin, 80')
  • Fortuna Duesseldorf vs Bayer Leverkusen 1-2 (Rouwen Hennings, 90+4'-penalti; Kevin Volland, 50', 60')
  • Borussia Moenchengladbach vs Eintracht Frankfurt 3-1 (Alassane Plea, 56', Thorgan Hazard, 65', Nico Elvedi, 85'; Ante Rebic, 74')
  • Mainz 05 vs Wolfsburg 0-0
 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Jose Mourinho beranggapan bahwa Pogba tidak cocok dengan karakter tim. Apakah keputusan Mou sudah tepat? #ManUtd #Pogba #Mourinho #LigaInggris #EPL

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on