4 Pelatih Top yang Pernah Jadi Anak Asuh Pelatih Baru Persib Bandung, Mario Gomez

By Bagaskara Setyana Adhie Perkasa - Selasa, 28 November 2017 | 22:52 WIB
Roberto Carlos Mario Gomez, pelatih Johor Darul Takzim. (@LOBOESTA22/TWITTER)

Setelah gantung sepatu, Luis Milla memutuskan untuk menjadi pelatih.

Keputusan Milla menjadi pelatih ternyata berbuah hasil, ia berhasil membawa Timnas U-21 Spanyol menjuarai Piala Eropa U-23 2011.

Kini, pelatih berusia 51 tahun tersebut didaulat menjadi pelatih tim nasional Indonesia.

3. Luigi di Biagio

Pelatih asal Italia ini pernah merasakan jadi anak asuh Mario Gomez saat masih berkostum Inter Milan pada tahun 2001.

Setelah pensiun sebagai pemain pada 2007, Di Biagio memutuskan untuk melanjutkan karier sebagai pelatih.

Pada tahun 2011, Di Biagio didaulat menjadi pelatih Timnas U-20 Italia.

Setelah melatih timnas U-20, ia kemudian berlanjut melatih Timnas U-21 Italia tahun 2013.

Pelatih berusia 46 tahun tersebut berhasil membawa Timnas U-21 Italia lolos ke semifinal Piala Eropa U-21 2017 sebelum akhirnya dikalahkan Spanyol.

(Baca Juga: Duo Argentina Andalan Mario Gomez di Johor Darul Takzim Ini Kemungkinan Bisa Dibawa ke Persib Bandung)