Satu Kaki Sudah Menginjak Semifinal Piala FA, Evan Dimas Cs Malah Diterpa Cobaan Berat

By Adif Setiyoko - Jumat, 20 April 2018 | 09:17 WIB
Gelandang Evan Dimas mengangkat tangan seusai mencetak gol untuk Selangor FA ke gawang tuan rumah Terengganu FA pada laga putaran kedua Piala FA Malaysia 2018 di Stadion Sultan Ismail Nasiruddin Shah Stadium pada Jumat (16/3/2018) malam. (facebook.com/pg/footballmalaysiallp)

Pasalnya, Selangor bakal kehilangan lima pemain yang tak bisa diturunkan saat melawan Kuala Lumpur FA, yakni Willian Pacheco, Amri Yahyah dan Halim Zainal yang mendapat larangan bermain.

Sedangkan dua pemain lainnya, Joseph Kalang Tie dan Syahmi Safari, tak bisa diturunkan lantaran tengah dibekap cedera.

Kendati demikian, pelatih yang ditunjuk untuk menggantikan P Maniam itu yakin bahwa para pemain Selangor FA yang lain siap untuk menuntaskan misi besar tersebut.

(Baca juga: Pemain Asing asal Serbia Ini Merasa Iri dengan Megahnya Suporter Persib dan Persija)

"Selangor tak akan melakoni laga mudah, kami akan terus menjaga fokus, mengurangi kesalahan dan memaksimalkan peluang. Saya yakin semua pemain siap bermain," katanya.

"Semua orang sadar akan pentingnya memenangkan laga ini. Para pemain tidak akan menyia-nyiakan kesempatan untuk tampil di partai semifinal," ujarnya menambahkan.