Tatap Laga Panas Kontra Persib, Pelatih Persija Komentari Emosi Para Pemain

By Adif Setiyoko - Rabu, 19 September 2018 | 12:15 WIB
Marko Simic dijatuhkan Dedi Kusnandar pada laga Persija vs Persib di Stadion PTIK, Jakarta, Sabtu (30/6/2018). ( MAULANA MAHARDIKA/KOMPAS.COM )

 

"Dan saat melawan Persib Bandung juga sama. Kami memiliki banyak pemain yang telah memiliki pengalaman, mereka pernah merasakan bermain melawan Persib."

"Oleh karena itu, saya pikir kami tidak akan banyak mengalami masalah soal emosi para pemain," ujarnya.

Sebelumnya, pihak panitia pelaksana (panpel) Persib memohon dilakukannya perubahan jadwal pertandingan melawan Persija yang berlangsung di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kabupaten Bandung, Jawa Barat.

Surat yang dikirimkan Panpel Persib ke PT LIB meminta pertandingan tersebut dipindahkan ke hari Selasa, 25 September 2018, pukul 15.30 WIB di stadion yang sama.

Ada dua alasan penting yang disampaikan oleh pihak keamanan dibalik permohonan perubahan jadwal laga klasik tersebut.

Pertama, karena aspek keamanan dan meningkatnya potensi kerawanan kriminalitas.

Kedua, bersamaan dengan jadwal dari KPU bahwa pada tanggal 23 September 2018 dimulainya tahap kampanye Pileg dan Pilpres 2019.