Petisi Persib Bandung Pindah ke Liga Thailand Muncul, Ini Kerugian Jika Hengkang dari Liga Indonesia

By Metta Rahma Melati - Kamis, 4 Oktober 2018 | 13:29 WIB
Para pemain Persib Bandung bersiap jelang laga Liga 1 2018 kontra Persija Jakarta di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung, Minggu (23/9/2018). ( FERNANDO RANDY/TABLOID BOLA )

Albirex Niigata Singapura sudah sejak musim 2016 tidak bisa mengikuti Liga Champions Asia meskipun selalu menjuarai SPL.

Klub Brunei Darussalam, DPMM pun tidak bisa mengikuti babak kualifikasi Liga Champions Asia 2016.

Meskipun saat itu DPMM menjuarai SPL musim 2015.

Bergabung di SPL, DPMM masih dikelola oleh Asosiasi Sepak Bola Brunei Darussalam.

Sehingga tidak memenuhi syarat untuk mewakili Singapura, slotnya pun diambil alih Tampines Rovers.

(Baca Juga: Akibat Komdis PSSI, Ismed Sofyan Berniat Segera Pensiun dari Dunia Sepak Bola)

DPMM pun tidak bisa mengikuti mengikuti Piala AFC 2017.

Padahal di SPL musim 2017, DPMM finis urutan ketiga klasemen.

Persoalan masih sama, saat itu tim DPMM adalah tim yang dikelola Asosiasi Sepak Bola Nasional Brunei Darussalam dan dengan demikian tidak memenuhi syarat untuk mewakili Singapura di Kualifikasi Piala AFC 2017.

Sehingga Home United yang berada di peringkat keempat saat itu yang berhak melaju ke babak Kualifikasi Piala AFC 2017.

Jika Persib pindah ke Liga Thailand, namun masih di bawah naungan PSSI, tim beralias Maung Bandung itu tidak bisa mengikuti kompetisi level AFC meskipun menjadi juara di Liga Thailand.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Berikut jadwal terbaru untuk pekan 25 Liga 1 2018. Apa prediksi untuk tim jagoan kalian? #Liga12018 #Liga1 #JadwalBola #JadwalLiga1

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on