3 Lika-liku Persib Bandung Jelang Tantang PSIS Semarang, Termasuk Terkait Suporter

By Irfa Ulwan - Minggu, 18 November 2018 | 15:09 WIB
Striker Persib Bandung Ezechiel N'Douassel membentangkan tangan seusai mencetak gol ke gawang Bhayangkara FC pada pekan ke-29 Liga 1 2018 di Stadion PTIK, Jakarta Selatan, 3 November 2018. ( FERI SETIAWAN/BOLASPORT.COM )

(Baca juga: PSIS Vs Persib - Skuat Maung Bandung Memilih Menginap di Sleman, Ini Sebabnya)

2. Sorotan ketat dari Panpel PSIS terkait suporter Maung Bandung

Seperti telah diketahui bersama, Bobotoh tengah menjalani hukuman untuk memberikan dukungan kepada Persib Bandung hingga paruh musim kompetisi depan.

Hukuman yang diberikan oleh Komisi Disiplin (Komdis) PSSI itu berlaku untuk seluruh laga kandang maupun tandang Persib.

Wakil Ketua Panitia Pelaksana (Panpel) Pertandingan PSIS Semarang, Pujiyanto tak menutup kemungkinan suporter fanatik Pangeran Biru itu bakal ada yang akan datang ke stadion.

"Tidak menutup kemungkinan pencinta Persib yang berdomisili di sekitar Magelang pastinya akan menonton," kata Pujiyanto, kutip BolaSport.com dari Tribun Jateng.

Tak ingin kecolongan seperti saat melawan Arema, Pujiyanto kali ini memilih untuk lebih waspada.

Akan tetapi, dia sebagai panpel juga mewakili pihak kepolisian memberikan larangan tegas agar Bobotoh tidak hadir ke stadion.

"Jika hadir berkelompok, dari panitia tidak akan memberikan tempat khusus. Kalau tanpa atribut mau nonton ya silakan. Namun, kami dari pihak panpel dan kepolisian, secara tegas melarang mereka untuk hadir," tuturnya.

Berkaca seperti laga versus Arema beberapa waktu yang lalu, Puji memprediksi Bobotoh akan hadir dengan berbagai macam penyamaran untuk mengelabui petugas di lapangan.