Dua Pemain Muda Leganes Ingin Bela Persebaya Surabaya

By Mochamad Hary Prasetya - Selasa, 27 November 2018 | 20:03 WIB
Andrian Rusdianto (kiri), bersama Syukran Arabia Samual, saat berlatih di tim U-16 Leganes di Spanyol (MOCH HARY PRASETYA/BOLASPORT.COM)

Dua pemain muda tim U-16 Leganes, Syukran Arabia Samual dan Andrian Rusdianto, bercita-cita suatu saat nanti bisa membela salah satu klub di Indonesia, yakni Persebaya Surabaya

Keinginan itu tak lepas lantaran kefanatikan Bonek saat memberikan dukungan kepada Persebaya Surabaya ketika bermain di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya.

Syukran dan Andrian merupakan pemain asal Indonesia yang bakatnya mencuri perhatian tim pelatih U-16 Leganes.

Kedua pemain yang baru berusia 15 tahun itu mendapatkan beasiswa selama tiga tahun dari Akademi Nalvacarnero.

Sejak Januari 2018, Syukran dan Andrian sudah masuk ke skuat utama U-16 Leganes setelah mengikuti serangkaian seleksi panjang.

Kedua pemain itu saat ini sedang berada di Indonesia untuk memperkuat Timnas Pelajar Kemenpora yang akan bertanding pada Piala Asia U-16 2018 di Bali mulai 1-10 Desember mendatang.

"Jika kembali ke Indonesia suatu saat nanti, saya ingin bermain untuk Persebaya. Alasannya karena faktor suporter mereka yang sangat fanatik," ucap Syukran yang berposisi sebagai bek tengah itu.

(Baca Juga: Pertandingan Leg Kedua Semifinal Liga 2 Belum Digelar, PSS Dapat Ucapan Selamat Lolos ke Liga 1 2019)

Senada dengan Syukran, Andrian juga menginginkan bisa membela Persebaya di level senior.