VIDEO - Gol Lima Menit Sebelum Bubaran, Duel Dua Tim Pantura Tanpa Pemenang

By Fallen Oktafian - Sabtu, 12 Agustus 2017 | 18:18 WIB
PSIS Semarang (facebook)

 Pertandingan dua klub Jawa Tengah yang berasal dari Pantura atau Pantai Utara, PSIS Semarang kontra PSIR Rembang berakhir tanpa pemenangan. Pada laga di Stadion Jatidiri, Semarang, Sabtu (12/8/2017), laga berakhir dengan skor imbang 1-1.   

Babak pertama berakhir dengan keunggulan tuan rumah PSIS Semarang dengan skor 1-0.

Kick-off dimulai pada pukul 15.30 WIB, kesempatan sepak mula babak pertama dilakukan oleh pemain PSIR Rembang.

Pertandingan baru berjalan tiga menit saat striker Hari Nur Yulianto mencetak gol ke gawang PSIR.

Gol tercipta dari umpan manis oleh M Yunus yang diselesaikan dengan baik oleh pemain asal Kendal ini. Kedua tim saling melancarkan serangan sejak menit- menit awal pertandingan.

Baca juga: Singapura Siap Pakai Cara Lama, Sepak Bola Indonesia Bisa Makin Merana

Memasuki babak kedua, pertandingan berlangsung sengit.

Serangan demi serangan dilancarkan oleh PSIR Rembang, namun masih dapat diantisipasi oleh pilar bertahan tuan rumah serta penjaga gawang PSIS, Aji Bayu Putra.

Barulah pada menit ke-85 atau lima menit sebelum waktu normal laga selesai, PSIR berhasil menjebol gawang skuat Mahesa Jenar, julukan PSIS Semarang, melalui Rudy Santosa.

Berikut cuplikan gol Rudy Santosa dilansir BolaSport dari twitter @Rendrawidjaya :