Kekhawatiran Edy Rahmayadi Jadi Kenyataan, Akun Selangor FA Langsung Diserbu Netizen Indonesia

By Ananda Lathifah Rozalina - Jumat, 20 April 2018 | 08:18 WIB
Ketua Umum PSSI, Edy Rahmayadi, nonton bareng dan melepas Timnas Indonesia U-16, yang mengikuti kualifikasi piala AFC U-16, 2017 di Thailand. Rabu (13/9/2017) di Stadion Atang Sutresna, Cijantung, Jakarta. ( PSSI )

(Baca juga : Hal Mengejutkan Terjadi pada Daftar Ranking Bulu Tangkis Dunia, Peringkat Anthony Sinisuka dan Kidambi Srikanth Tiba-tiba Turun)

Meski belum ada konfirmasi keputusan pelepasan sampai berita ini diturunkan, akun media sosial Selangor sudah menjadi sasaran  netizen Indonesia.

Para netizen itu  meminta pihak Selangor melepas Evan dan Ilham.

 

A post shared by FA Selangor (@faselangormy) on

"Lepas evan & ilham ke team national woy," tulis akun @the_satnegoro.

"@faselangormy bro lepas evan dimas dan ilham udin ke timnas indonesia karna ada ajang anniversery pssi cup 2018," tulis akun @baladevarevo.

"Min evan sama ilham diijinkan ikut tc timnas indonesia yak plis," tulis akun @laily_dyah.

"Izinkan evan n ilham untuk TC timnas," tulis akun @yusyfie.

Namun, jika melihat kondisi, pelepasan Evan dan Ilham akan memberikan efek cukup berbahaya pada Selangor FA.

Sebab, ada dua pertandingan Malaysia Super League yang berbarengan dengan PSSI Anniversary Cup 2018, yakni laga kontra Negeri Sembilan FA dan Johor Darul Takzim (JDT).