Transfer Gemilang Fulham, 7 Bintang Anyar untuk Rusak Kemapanan Liga Inggris

By Thoriq Az Zuhri Yunus - Rabu, 8 Agustus 2018 | 15:04 WIB
Para pemain Fulham saat merayakan keberhasilan mereka memenangi final Play-off Championship 2017-2018 setelah mengalahkan Aston Villa di Stadion Wembley, London, Inggris, pada Sabtu (26/5/2018). (IAN KINGTON / AFP)

Pada bursa transfer musim panas 2018, tim promosi Liga Inggris, Fulham FC, berhasil mendatangkan tujuh pemain baru untuk memperkuat tim jelang musim baru Liga Inggris 2018-2019.

Fulham FC menjadi tim terakhir yang berhasil promosi ke Liga Inggris musim ini setelah berhasil memenangi laga play-off kontra Aston Villa.

Fulham menyusul Cardiff City dan Wolverhampton Wanderers yang sudah terlebih dahulu memastikan diri naik ke kasta teratas Liga Inggris musim ini.

Untuk memperkuat tim jelang musim baru bergulir, Fulham kini sudah mendatangkan tujuh nama anyar.

(Baca juga: AC Milan: Satu Ricardo Siap Datang, Ricardo Lain Akan Hengkang)

Satu nama besar yang jadi kejutan karena bergabung dengan Fulham adalah Jean Michael Seri.

Fulham membeli gelandang asal Pantai Gading itu dari klub Prancis, Nice, dengan mahar 18 juta poundsterling.


Jean Michael Seri merayakan gol OGC Nice ke gawang AS Nancy Lorraine pada partai Ligue 1, kasta pertama Liga Prancis di Stadion Allianz Riviera, 15 April 2017.(YANN COATSALIOU/AFP)

Hal ini bisa dibilang mengejutkan karena pemain berjuluk Xavi dari Afrika itu sebelumnya lebih sering dikaitkan dengan kepindahan ke Barcelona atau Manchester United.