Transfer Gemilang Fulham, 7 Bintang Anyar untuk Rusak Kemapanan Liga Inggris

By Thoriq Az Zuhri Yunus - Rabu, 8 Agustus 2018 | 15:04 WIB
Para pemain Fulham saat merayakan keberhasilan mereka memenangi final Play-off Championship 2017-2018 setelah mengalahkan Aston Villa di Stadion Wembley, London, Inggris, pada Sabtu (26/5/2018). (IAN KINGTON / AFP)

Selain Seri, Fulham juga mendatangkan pemain yang berhasil membawa timnas Jerman juara Piala Dunia 2014, Andre Schurrle.

Mantan pemain Chelsea itu dipinjam Fulham selama dua musim dari klub Jerman, Borussia Dortmund.


Pemain sayap Borussia Dortmund, Andre Schurrle, menjadi pemain yang diminati Inter Milan dan West Ham United pada bursa transfer Januari 2018.(PATRIK STOLLARZ / AFP)

(Baca juga: Sejarah Hari Ini - Timnas Jepang Sebabkan Kerusuhan di Ibu Kota China)

Selain meminjam Schurrle, Fulham juga berhasil mengamankan servis bek Arsenal, Calum Chambers, dengan status pinjaman selama semusim.

Nama keempat, Fulham mendatangkan bek tengah potensial asal Swansea City, Alfie Mawson.

Penampilan Mawson musim lalu memang mendapat banyak pujian meski Swansea harus rela terdegradasi dari kasta teratas Liga Inggris.

Ada dua nama lain yang direkrut Fulham untuk memperkuat pertahanan, penjaga gawang, Fabricio, dan bek tengah, Maxime Le Marchand.

Fabricio didatangkan dari klub Turki, Besiktas, sedangkan Le Marchand didatangkan dari Nice.

Satu nama terakhir adalah penyerang Newcastle United, Aleksandar Mitrovic.