Secara Posisi Klasemen, Arsene Wenger Tinggalkan Arsenal dalam Kondisi Lebih Buruk

By Firzie A. Idris - Senin, 14 Mei 2018 | 00:22 WIB
Pelatih Arsenal, Arsene Wenger, melambaikan tangan saat tiba di John Smith Stadion, Huddersfield, jelang laga Liga Inggris antara Arsenal dan Huddersfield Town, Minggu (13/5/2018). (ADRIAN DENNIS/AFP)

Arsenal langsung memperbaiki posisi mereka pada musim pertama di bawah Wenger pada 1996-1997.

Pelatih yang sebelumnya banyak diragukan media lokal tersebut membawa The Gunners finish di posisi ketiga klasemen, hanya terpaut perbedaan gol dari Newcastle United yang menjadi runner up Liga Inggris.

Sepanjang kariernya, Wenger membawa Arsenal ke salah satu periode emas mereka.

Arsenal menjuarai Piala FA 7 kali, Liga Inggris 3 kali, dan melewatkan satu musim penuh tanpa terkalahkan pada 2003-2004.

"Saya percaya saya punya dampak secara keseluruhan kepada klub karena klub kini berada di posisi kuat. Kami punya stadion baru, markas latihan baru, dan pemain-pemain baru," ujarnya seusai laga kontra Huddersfield seperti dilansir BolaSport.com dari situs resmi Premier League.