Kali Pertama, Frank Lampard Diusir Wasit sebagai Pelatih

By Thoriq Az Zuhri Yunus - Minggu, 16 September 2018 | 15:27 WIB
Ekspresi gelandang legendaris Chelsea dan tim nasional Inggris, Frank Lampard, saat memberikan salam kepada fan pada jeda laga Liga Inggris 2016-2017 menghadapi Swansea City di Stadion Stamford Bridge, London, Inggris, pada 25 February 2017. (ADRIAN DENNIS / AFP)



(Baca juga: Setelah 55 Kali Mencoba, Bintang Liverpool Akhirnya Cetak Gol Tandang)

Lampard kemudian diusir wasit karena terlibat adu argumen dengan ofisial keempat di pinggir lapangan.

Lampard marah-marah karena keputusan wasit memberikan hadiah penalti untuk lawan dan keputusan wasit hanya memberi pemain Rotherham, Joe Mattock, kartu kuning setelah pelanggaran keras terhadap pemain Derby.

"Saya suka berkomunikasi dengan wasit, tapi itu tak terjadi dalam laga tadi. Itu bukan penalti. Mereka dapat penalti dengan mudah sedangkan kami tidak," ujar Lampard seperti dilansir BolaSport.com dari BBC.

"Saya tak mendapat penjelasan dari wasit. Saya perlu kembali membaca buku peraturan karena saya tak ingin diusir wasit. Saya hanya kecewa dengan keputusan wasit. Jika itu aturannya maka banyak pelatih yang akan disuir ke luar lapangan," kata legenda Chelsea dan timnas Inggris itu penuh kecewa.

(Baca juga: Ini Kali Ketiga Liverpool Menangi 5 Laga Awal Liga Inggris, Tanda-tanda Juara?)

Ini jadi kali pertama Lampard merasakan diusir wasit keluar lapangan sebagai seorang pelatih.

Menjadi pelatih Derby mulai musim panas ini, rekor Lampard tak buruk-buruk amat.

Dari tujuh laga awal Divisi Championship, Derby menang empat kali dan kalah tiga kali.

Klub berjuluk The Rams itu kini bertengger di pos ketujuh klasemen sementara dengan 12 poin, tertinggal tiga angka dari Leeds United sebagai pemuncak.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Apakah sebaiknya Egy memperkuat timnas u-19? Atau sebaiknya ia tetap berjuang menembus tim utama Lechia di Polandia? #egymaulanavikri

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on